Scroll untuk baca artikel
Bangka Tengah

Aneh, Pemkab Bangka Tengah Pastikan Stok Aman tapi Warga Kesulitan Dapat Gas Melon

396
×

Aneh, Pemkab Bangka Tengah Pastikan Stok Aman tapi Warga Kesulitan Dapat Gas Melon

Sebarkan artikel ini
IMG 20230727 WA0005
Foto: Kabid Perdagangan Bangka Tengah, Roy. (Intrik)

INTRIK.ID, BANGKA TENGAH — Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah memastikan pasokan gas 3 Kg sesuai dengan permintaan dan data masyarakat.

Kabid Perdagangan, Roy mengatakan stok gas 3 Kg atau gas melon masih aman dan terkendali saat melakukan evaluasi ke agen yakni Merkuri dan Kejora sebagai pemasok gas ke pangkalan di Bangka Tengah.

“Dari agen dan pangkalan gas dijual sesuai KK yang terdaftar di pangkalan tersebut. Itu laporan terakhir ke kami sebelum Idul Adha. Jadi rumah tangga seminggu dapat dua kali dan UMKM juga sama dua kali namun 2 tabung. Jadi tidak ada kelangkaan harusnya. Apalagi kalau sampai jual harga 45 ribu karena ada aturan Harga Eceran Tertinggi,” ucapnya kepada intrik.id.

Roy mengatakan, yang boleh menjual gas LPG 3 Kg subsidi hanya pangkalan dan agen yang memiliki izin saja dan tidak boleh dijual eceran sama sekali.

“Kalau dia jual stok karena tidak terpakai itu perdagangan di masyarakat. Namun setiap KK ada jatahnya dan tidak mungkin bisa ambil lebih dari 10 tabung setiap KK,” tegasnya.

Roy juga mengatakan, pihaknya akan kembali mengecek stok tabung gas di lapangan serta memastikan agar tidak ada oknum yang bermain.

“Hari ini saya dan tim pastikan akan terjun ke lapangan secara langsung dan mengecek semuanya secara jelas. Gak mungkin pangkalan kosong, namung warung-warung malah jual,” tegasnya.

Roy juga menyebutkan, jika memang ada pangkalan yang bermain maka akan dipanggil dan diperiksa secara detail sesuai prosedural.

“Kami tidak ada wewenang itu menutup atau menghukum pangkalan yang curang, ranahnya ini di provinsi, tapi kami bisa melaporkan secara langsung ke pihak penyidik jika memang ada permainan dan sanksinya bisa dituntut secara hukum dan izin penjualan akan dicabut,” terangnya.

Baca Juga:  Harga Gas 3 Kg di Bangka Tengah Capai Rp 45 Ribu

Roy menghimbau, agar masyarakat melaporkan jika memang melihat kecurangan dalam penjualan ataupun distribusi gas kepada pihak yang menangani secara langsung.

“Kalau laporan ada, dasar ada, kami pasti akan langsung melakukan sidak dan memutus masalah ini secara jelas, ” tutupnya.

Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas