Algafry Ingin Rebana Tetap Eksis

    Foto: Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman saat memberikan sambutan saat membuka festival rebana.(Erwin/INTRIK.ID)

    INTRIK.ID, BANGKA TENGAH – Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman membuka Festival Rebana yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Penyuluh Agama Islam Bangka Tengah (FKPAI Bateng) di Balai Serba Guna Desa Namang, Kecamatan Namang, Jumat (04/03/2022).

    Acara ini bertemakan “Kita Kuatkan Mental Moderasi Beragama Dalam Rangka Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1443 H” Yang dimana Festival Rebana ini diikuti sebanyak 9 kelompok rebana dari seluruh Kecamatan yanga ada di Bangka Tengah.

    Dalam kesempatan itu, Algafry Rahman mengatakan bahwa ini salah satu bentuk syiar agama Islam yang dilakukan oleh FKPAI Bateng melalui seni budaya rebana. Ia juga berharap kegiatan ini dapat semakin mengembangkan kreativitas para pecinta rebana.

    “Rebana ini sebagai salah satu seni budaya yang lekat dengan agama Islam, ini menunjukkan kesantunan juga memberikan ketenangan jiwa. Rebana ini harus kita galakkan dan lombakan agar dapat terus terlestarikan. Melalui festival ini mari kita bangun kebersamaan kita untuk membudayakan dan melestarikan salah satu seni budaya Islam, yakni Rebana,” ucapnya.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    Algafry juga mengajak para penyuluh agama Islam agar bersama-sama memberi dorongan kepada masyarakat untuk semakin meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. Baginya, momen Isra Mi’raj ini juga menjadi momen penting dalam meningkatkan hal tersebut.

    Laporan wartawan Erwin/INTRIK.ID

    Space Iklan/0853-1197-2121
    Mungkin Suka Ini juga:
    Gas 3 Kg Langka, Tina dan Putri Terpaksa Harus Pinjam ke Tetangga

    Gas 3 Kg Langka, Tina dan Putri Terpaksa Harus Pinjam ke Tetangga

    Warga Kurau Terima Ratusan Sertifikat Gratis dan Puluhan Rumah Swadaya

    Warga Kurau Terima Ratusan Sertifikat Gratis dan Puluhan Rumah Swadaya

    Polres Bateng Akan Panggil dan Periksa Ac Terkait Tambang di Komplek Pemda

    Polres Bateng Akan Panggil dan Periksa Ac Terkait Tambang di Komplek Pemda

    Pemindahan Meteran Listrik Tak Kunjung Selesai, Kepala PLN Koba Minta Maaf

    Pemindahan Meteran Listrik Tak Kunjung Selesai, Kepala PLN Koba Minta Maaf

    Kades Kecam PLN ULP Koba, Pergeseran KWh Meter Warganya Tak Kunjung Selesai

    Kades Kecam PLN ULP Koba, Pergeseran KWh Meter Warganya Tak Kunjung Selesai

    Kekerasan Seksual Terhadap Anak di Bangka Tengah Naik, Wiwik: Lihat Sisi Positifnya

    Kekerasan Seksual Terhadap Anak di Bangka Tengah Naik, Wiwik: Lihat Sisi Positifnya

      Ikuti kami di Facebook