Scroll untuk baca artikel
Hiburan

6 Game RPG Terbaik dan Terpopuler di Tahun 2023, Wajib Kalian Mainkan!

442
×

6 Game RPG Terbaik dan Terpopuler di Tahun 2023, Wajib Kalian Mainkan!

Sebarkan artikel ini
game rpg

Game RPG Terbaik dan Terpopuler – Role Playing Game atau yang disingkat dengan RPG adalah salah satu genre game yang cukup populer saat ini. Kebanyakan Game PC RPG menghadirkan fitur open world yang mampu memberikan petualangan tanpa batas kepada pemainnya.

Selain itu, daya tarik dari game RPG juga biasanya dari visual yang sangat menawan, namun ada juga beberapa game yang lebih mengutamakan alur ceritanya. Dengan alur cerita yang menarik serta konflik yang mudah dicerna membuat player tidak akan mudah bosan ketika bermain game tersebut.

Baca juga: Inilah 7 Game PS2 Terbaik Dapat Dimainkan di Android, Tidak Berat di HP

Salah satu device yang bisa digunakan untuk menjalankan genre game yang satu ini adalah PC atau Personal Computer. Maka dari itu kali ini kita akan membahas beberapa nama game Role Playing Game yang bisa dimainkan di komputer dan cukup populer di kalangan gamers.

5 Game PC RPG Terbaik di Tahun 2023

1. The Elder Scroll V: Skyrim (Offline)

Pada beberapa seri The Elder Scroll sebelumnya kamu pasti menemukan open world yang benar-benar konsisten. Hal tersebut kembali bisa kamu rasakan pada seri ke lima dari game RPG ini yang diberi judul The Elder Scroll V: Skyrim.

Game PC offline tersebut memiliki gameplay yang sangat bagus dengan kurang lebih ada 10 ras yang bisa kamu temukan di dalamnya. Tidak hanya itu kamu juga bisa dengan bebasnya melakukan penjelajahan karena The Elder Scroll V: Skyrim tidak akan membatasi playernya dalam berpetualang.

2. Swords of Legends (Online)

Sebelumnya kita sudah membahas beberapa game RPG offline yang dapat kamu mainkan di komputermu dan sekarang adalah giliran game-game RPG online. Nama pertama yang akan kita bahas adalah Swords of Legends hasil kolaborasi developer China dan publisher Eropa.

Baca Juga:  Selebgram Fuji Ketiban Durian Runtuh

Game online ini mengambil salah satu kisah legendaris di Asia yaitu Wuxia. Dengan cerita yang sudah sangat terkenal tersebut kamu juga akan menemukan visual yang sangat kental dengan benua Asia mulai dari desain karakter hingga dunia virtual dalam game tersebut.

3. Lineage II (Online)

Selanjutnya ada game berjudul Lineage II yang dapat kamu mainkan di komputermu secara online. Game ini memiliki banyak sekali ras yang bisa kamu pilih mulai dari Human, Elf, Dark Elf, Dwarf, Orc, hingga Kamael.

Hal yang menarik dari Lineage II adalah urusan politiknya dimana ada sebuah kastil yang bisa dibilang fungsinya untuk mengatur semua peraturan dalam game online tersebut. Selain itu kamu juga dapat menemukan banyak sekali misi yang bisa dijalankan baik sendiri atau bersama party.

4. Neverwinter (Online)

Game Role Playing Game di PC terakhir adalah Neverwinter yang menjadi salah satu game F2P dengan grafik yang memukau. Meskipun bergenre MMORPG namun game online tersebut sering disamakan dengan genre Action RPG Single Player karena gameplaynya sangat bagus.

Game RPG ini juga memiliki banyak sekali stok misi sehingga playernya tidak akan mudah bosan. Satu lagi kelebihan dari Neverwinter adalah cara mendapatkan item langka tidak perlu melalui gacha atau membeli tetapi item-item tersebut bisa didapatkan secara gratis sepanjang perjalanan.

5. Divinity: Original Sin (Offline)

Game RPG PC yang pertama adalah Divinity: Original Sin yang merupakan game produksi oleh Larian Studios. Dalam game yang juga memiliki genre strategi tersebut player akan mendapatkan kebebasan menjelajah yang sudah cukup memuaskan.

Apalagi dengan storylinenya yang sangat padat akan cerita serta quest membuat seorang gamers akan betah berlama-lama dalam memainkan Divinity: Original Sin. Selain itu game ini juga memiliki visual yang terbilang bagus untuk kelas game RPG.

Baca Juga:  Together Again Mod Apk, Game Yang Cocok Untuk Para Jomblo Terbaru 2023

6. Fallout 3 (Offline)

Selanjutnya ada Fallout 3 yang merupakan Game RPG PC buatan Bethesda Softworks dan Bethesda Game Studios. Game offline tersebut memiliki gameplay yang benar-benar menarik karena kamu harus membesarkan karaktermu dari balita sampai menjadi dewasa.

Dalam Fallout 3 kamu juga akan menemukan dunia yang lebih hidup berbeda dengan kedua seri Fallout sebelumnya. Untuk segi ceritanya sendiri cukup berat jadi diperlukan pemahaman yang benar-benar baik untuk memahami semua cerita yang ada di dalam game Fallout 3.

Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas