Lidah buaya sering kita jumpai di pekarangan rumah sebagai tanaman hias. Ternyata, tanaman berwarna hijau satu ini punya banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, loh.
Selain untuk kecantikan, lidah buaya juga dipercaya bisa mencegah dan mengobati berbagai macam penyakit, termasuk tumbuhnya sel kanker. Soalnya, lidah buaya kaya akan kandungan mineral, vitamin, karbohidrat, dan masih banyak lagi.
Baca juga: Mengenal 7 Manfaat Kacang Panjang untuk Kesehatan Tubuh
Apa Saja Manfaat Lidah Buaya?
Untuk mengetahui lebih banyak tentang khasiat lidah buaya, baik untuk wajah dan tubuh, simak berikut ini.
1. Melembabkan kulit
Salah satu manfaat lidah buaya untuk kecantikan adalah sebagai pelembab kulit. Banyak orang memanfaatkan lendir lidah buaya untuk mengatasi kulit kering agar menjadi lembab kembali.
Soalnya, lidah buaya mengandung banyak vitamin baik, mulai dari vitamin A, vitamin C, dan vitamin E, yang bisa menguatkan lapisan kulit.
2. Membersihkan make up
Lidah buaya juga bisa kamu gunakan untuk menghapus sisa make up yang menempel pada wajah.
Teksturnya yang berbentuk seperti gel, bisa memudahkan kita mengangkat kotoran dan sisa make up di wajah. Selain itu, lidah biaya juga cocok untuk semua kulit, termasuk kulit kering dan sensitif.
3. Menghilangkan jerawat
Melansir dari Healthline, mengoleskan lidah buaya ke wajah sebagai pengganti pembersih, ternyata bisa meningkatkan aliran darah di kulit dan membunuh bakteri berbahaya.
Tidak hanya itu, lidah buaya juga bisa sebagai obat anti jerawat. Kamu hanya perlu mengoleskannya di wajah selama semalaman, lalu membilasnya di pagi hari untuk mengurangi kemerahan dan iritasi.
Hal ini karena lidah buaya mengandung asam salisilat dan senyawa antiseptic yang bisa membunuh bakteri penyebab jerawat.
4. Menurunkan kadar gula darah
Mengonsumsi ekstrak lidah buaya juga mampu menurunkan kadar gula darah dalam tubuh, bahkan menyembuhkan penderita diabetes tipe 2.
Meskipun begitu, jika kamu kombinasikan lidah buaya dengan obat penurun gula darah secara tidak terkontrol maka akan berbahaya bagi tubuh karena glukosa akan turun secara drastis.
5. Menyuburkan rambut
Banyak jenis sampo yang menggunakan bahan dasar dari lidah buaya. Hal ini karena gel lidah buaya bisa dimanfaatkan untuk menyuburkan rambut dengan kamu jadikan sebagai masker rambut.
Bahkan, lidah buaya bisa memperkuat akar rambut sehingga tidak mudah rontok, loh.
6. Mempercepat penyembuhan luka
Manfaat lain dari lidah buaya adalah bisa mempercepat penyembuhan luka. Hal ini karena lidah buaya mengandung zat saponin yang bisa membantu membunuh kuman, serta zat antrakuinon dan kuinon yang sebagai antibiotik dan penghilang rasa sakit.
Luka yang bisa disembuhkan, mulai dari luka bakar, borok, hingga infeksi kulit. Tidak heran bila lidah buaya sering digunakan sebagai obat tradisional.
Namun, hindari mengoleskan lidah buaya pada luka yang cukup parah, termasuk luka bakar. Lebih baik segera konsultasikan pada dokter sebelum menggunakan lidah buaya.
7. Membantu pemulihan cold sore
Cold sore atau luka akibat penyakit herpes dipercaya mampu dipercepat proses penyembuhannya dengan ekstrak krim lidah buaya. Hal ini karena lidah buaya mengandung senyawa antivirus yang mampu melawan virus herpes tau orang kenal dengan kayap.
8. Mengatasi gangguan pencernaan
Gangguan pencernaan bisa terjadi karena berbagai faktor, mulai dari maag, sembelit, hingga gangguan pada usus.
Nah, kamu bisa mengkonsumsi jus lidah buaya untuk mengatasinya. Apalagi, lidah buaya memiliki kandungan lendir dan antrakuinon yang bisa melancarkan pencernaan.
Meski begitu, hindari mengonsumsinya terlalu berlebihan karena bisa menyebabkan masalah kesehatan, seperti diare. Jadi, pastikan kamu mengatur takaran jus dengan tepat, ya.
9. Mencegah gatal pada kulit kepala
Gatal pada kepala sering disebut sebagai pruritus, yang terkadang bisa muncul tanpa tahu penyebabnya.
Untuk mengatasinya, kamu bisa memanfaatkan lidah buaya dengan cara mengoleskan gel merata pada kulit kepala lalu bilas dengan air bersih. Soalnya, enzim di dalam lidah buaya bisa membunuh masalah penyebab gatal tersebut.
10. Menghambat pertumbuhan sel kanker
Penelitian menunjukkan kandungan senyawa pektin pada lidah buaya dapat menghambat, bahkan mencegah pertumbuhan sel kanker dalam tubuh.
Hal ini karena senyawa tersebut bisa mengaktifkan sistem kekebalan tubuh. Senyawa ini dapat menumbuhkan sel baik yang berfungsi sebagai antikanker, seperti interferm, interleukins, dan faktor nekrosis tumor.