Scroll untuk baca artikel
KesehatanSosial

Hadir saat HUT ke-79 TNI, 128 Masyarakat Manfaatkan Mobil Sehat PT Timah

374
×

Hadir saat HUT ke-79 TNI, 128 Masyarakat Manfaatkan Mobil Sehat PT Timah

Sebarkan artikel ini
66f140b033a1a

INTRIK.ID, BABEL — Mobil Sehat PT Timah ikut turun memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat di Kota Pangkalpinang dan sekitarnya melalui program Bakti Kesehatan Korem 045/Garuda Jaya dalam rangka memerngati HUT ke-79 TNI tahun 2024.

Pelayanan kesehatan gratis di Mobil Sehat PT Timah ini dilaksanakan di Rumah Sakit Tk IV Batin Tikal Pangkalpinang, Minggu (22/9/2024).

Kehadiran Mobil Sehat PT Timah ini juga disambut antusias oleh masyarakat, tercatat sebanyak 128 orang ikut memanfaatkan layanan kesehatan dari PT Timah dalam kegiatan tersebut.

Danrem 045/Gaya Brigjen TNI Safta Feryansyah, mengatakan dalam rangka HUT ke-79 TNI, Korem 045/Gaya melaksanakan bakti sosial dan bakti kesehatan yang berkolaborasi dengan berbagai pihak.

“Kami dari jajaran TNI ada Danrem, Danlanal, Danlanud kemudian dari pemerintah daerah, Polda termasuk dari PT Timah melaksanakan pengobatan gratis, donor darah, sunatan massal dan makan siang gratis,” katanya.

Mobil Sehat PT Timah merupakan layanan kesehatan gratis dari PT Timah yang telah beroperasi sejak tahun 2022 silam. Ribuan masyarakat di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan Provinsi Kepulauan Riau telah mendapatkan pelayanan kesehatan di Mobil Sehat PT Timah.

Kehadiran Mobil Sehat PT Timah yang merupakan bagian dari program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan ini merupakan langkah nyata PT Timah untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat di lingkar tambang.

Melalui Mobil Sehat PT Timah juga diharapkan dapat mendekatkan akses pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Selain memberikan pelayanan kesehatan, Mobil Sehat juga memberikan edukasi tentang pola hidup sehat bagi masyarakat. (*)

Baca Juga:  1.111 Warga Belitung Rasakan Keberadaan Mobil Sehat PT Timah
Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas