Scroll untuk baca artikel
BangkaKesehatan

Tidak Untuk Dijual, Abate Bisa Diambil di Puskesmas

201
×

Tidak Untuk Dijual, Abate Bisa Diambil di Puskesmas

Sebarkan artikel ini
P 20211109 094553 1
Foto: Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular, Sopianto.(int)

INTRIK.ID, BANGKA — Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka mempersilahkan masyarakat untuk mengambil obat Abate di Puskesmas setempat secara gratis, Kamis (11/11/2021).

Hal itu untuk meminimalisir angka kasus Demam Berdarah Dengue atau DBD yang saat ini sudah mencapai 113.

Kasi P2M Surveilans dan Imunisasi Dinkes Bangka, Sopianto mengatakan obat Abate itu sendiri sudah disiapkan oleh pihak Dinkes.

“Obat Abate ini bisa diambil di puskesmas ataupun di kantor (Dikes Bangka-red) secara gratis. Jadi jangan percaya dengan orang yang menawarkan obat Abate dengan harga tertentu,” ungkapnya.

Ia mengaku masih ada oknum yang mengatasnamakan instansi pemerintah untuk meraup keuntungan secara pribadi.

“Pernah kejadian (penjualan Abate-red) beberapa waktu lalu, dan saya pastikan itu bukan petugas Dinas Kesehatan, karena selama ini kita tidak pernah menjual bubuk Abate DBD,” tegasnya.

Untuk itu ia meminta masyarakat yang mengetahui adanya penjualan obat Abate tersebut untuk segera melaporkan ke petugas setempat ataupun ke pihaknya.

“Jika ada oknum yang menawarkan produk Abate dan memaksa untuk membeli, silahkan foto orangnya dan laporkan ke kami agar segera ditindak tegas,” imbaunya.

Selain itu, Sopianto juga mengatakan bahwa produk yang ditawarkan tersebut tidak sesuai dengan produk dari Dinas Kesehatan.

“Bisa dibilang Abate yang ditawarkan ini abal-abal,” tuturnya.(red)

Baca Juga:  Kadinkes Bangka : Pelayanan Puskesmas Pariwisata Gabung Dengan Umum
Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas