BANGKA. SUNGAILIAT. INTRIK.ID – Bagi Aparatur Sipil Negara ( ASN ) mutasi merupakan hal biasa, guna penyegaran tugas yang diemban.Namun kalau sering mutasi berdampak pada keberhasilan kinerja.
Seperti diceritakan salah satu ASN Kabupaten Bangka kepada INTRIK.ID, Rabu ( 22/9/2021) malam di Sungailiat yang enggan identitasnya disebut.
“Soal mutasi hal biasa dan itu kebijakkan pimpinan, namun sering mutasi tidak baik juga. Karena berdampak buruk pada keberhasilan kinerja,” ungkap salah satu ASN itu.
Menurutnya ( ASN – red ) baru menempatkan jabatan baru, kemudian dimutasi lagi bagaimana menunjukkan kinerja.
“Bingung kita, baru menempatkan jabatan baru tidak lama menjabat pindah lagi. Baru buat program dan beradaptasi ditempat baru menjabat gara – gara mutasi harus menyesuaikan lagi ditempat lain. Bagaimana kinerja bisa ditunjukkan,” kata salah satu ASN itu sambil kesal.
Dimasa pandemi covid – 19 dengan pemangkasan anggaran, juga menentukan sebuah kinerja.
“Disaat anggaran dipangkas untuk atasi pandemi covid – 19, program – program yang sudah disusun tidak berjalan. Nah kondisi ini bagian dari kinerja, apa lagi kita harus pindah tugas lagi. ya mending diam aja sambil menunggu mutasi lagi,” tutupnya.