BangkaBangka Belitung

    Polres Bangka Gelar Dua Operasi Serentak

    ×

    Polres Bangka Gelar Dua Operasi Serentak

    Sebarkan artikel ini
    Caption : Personil polres Bangka saat memeriksa kelengkapan surat kendaraan

    BANGKA.INTRIK.ID – – Polres Bangka kembali menggelar dua operasi serentak, operasi yustisi dan penertiban lalu lintas berupa pengecekkan kelengkapan surat kendaraan.

    Operasi dipimpin langsung Kepala Bagian Operasional ( Kabag Ops ) dengan melibatkan, Polsek Merawang, Sat Pol PP Kabupaten Bangka, Rabu ( 14/10/2020) pagi.

    Kapolres Bangka AKBP Widi Haryawan, S.I.K melalui Kabag Ops AKP Teguh Setiawan, S.I.K mengatakan operasi dilaksanakan 2 titik.

    “Operasi ini dimulai pukul 07: 00 WIB melibatkan Sat Pol PP, ada dua tempat operasi yakni depan SPBU Kecamatan Merawang dan Simpang Jembatan Emas,” Pungkasnya.

    Operasi serentak meliputi pengecekkan kendaraan serta pemakaian masker bagi pengendara.

    “Dalam operasi ini, kita akan lakukan pengecekkan surat kelengkapan kendaraan berikut barang bawaan, yustisinya pemeriksaan pemakaian masker bagi pengendara,” kata Teguh Setiawan.

    Seperti biasa, jika kendaraan surat tidak lengkap akan ditilang, sedangkan bagi tidak memakai masker diberi himbauan.

    “Bagi kendaraan terjaring operasi surat kelengkapan tidak lengkap akan kita tilang. Sedangkan bagi pengendara tidak memakai masker sifatnya himbauan saja agar setiap berkendaraan harus pakai masker,” tutupnya. ( Intrik.id )

    Ikuti berita INTRIK.ID di Google News

    Baca Juga:  Mudik Dilarang, Tempat Wisata Dibuka, Kapolres Bangka Perkuat Pospam Matras
    Home
    Hot
    Redaksi
    Cari
    Ke Atas