LSM KPMP Tetap Menjalankan Fungsinya Sebagai Kontrol Sosial

    Caption : Foto bareng LSM KPMP bersama Kapolres Bangka, tokoh pemuda, aktivis usai menggelar rapat.

    BANGKA.SUNGAILIAT. INTRIK.ID – Ketua LSM KPMP Kabupaten Bangka Suhendro mengatakan, pihaknya tetap bekerja sebagai Kontrol sosial. Hal tersebut disampaikan dirinya usai menggelar rapat dan silaturahmi sesama anggota, Senin ( 26/12/2022) malam di Resto Kong Jie Sungailiat.

    “Pertemuan malam ini hanya rapat kecil sekaligus silahturahmi sesama anggota dan kita undang Kapolres Bangka. program tahun 2023 masih tetap sama LSM KPMP sebagai kontrol sosial,” kata Suhendro.

    Menurutnya selain rapat sesama anggota, acara tersebut ajang silaturahmi dengan Kapolres Bangka.

    “Silaturahmi ini Sebagai bentuk terimakasih kita kepada Kapolres Bangka sudah bertugas sesuai tupoksinya. Kami ( LSM KPMP – red ) sebagai mitra mengucapkan selamat bertugas ditempat yang baru. Kita berharap hubungan silaturahmi tidak putus. Kepada Kapolres Bangka, Kami ucapnya selamat bertugas ditempat yang baru,” ucapnya.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    Disinggung bagaimana bentuk dan apa saja menjadi kontrol ke depan ?

    “Soal bagaimana bentuk dan apa saja menjadi kontrol sosial, semua tergantung kondisi. Yang jelas sesuai kelembagaan dan aturan organisasi jika ditemukan bertolak belakang dengan aturan, LSM KPMP akan terus menyuarakan apa pun itu,” tegasnya.

    Sementara itu Kapolres Bangka AKBP Indra Kurniawan berharap seluruh organisasi , LSM harus kompak.

    “Saya berharap organisasi, LSM yang ada di Kabupaten Bangka tetap kompak. Jaga Kamtibmas, sinergitas, evaluasi. Berkerja sesuai tupoksinya,” ujarnya.

    Space Iklan/0853-1197-2121
    Mungkin Suka Ini juga:
    Perkara BBM Bersubsidi Nelayan, Kejari Bangka Tetapkan Dua Tersangka

    Perkara BBM Bersubsidi Nelayan, Kejari Bangka Tetapkan Dua Tersangka

    Damkar Bangka Tertipu, Zalfika Ingatkan UU ITE

    Damkar Bangka Tertipu, Zalfika Ingatkan UU ITE

    PNS Bangka Tengah Rudapaksa Anaknya Sendiri

    PNS Bangka Tengah Rudapaksa Anaknya Sendiri

    Ratusan Angler PT Timah Ikuti Fishing Competition 2026

    Ratusan Angler PT Timah Ikuti Fishing Competition 2026

    Jasad Aditya Ditemukan Mengapung 50 Meter dari Lokasi Kejadian

    Jasad Aditya Ditemukan Mengapung 50 Meter dari Lokasi Kejadian

    Kalau Menunggu PSN Kapan Dikeruknya Alur Muara Air Kantung

    Kalau Menunggu PSN Kapan Dikeruknya Alur Muara Air Kantung

      Ikuti kami di Facebook