INTRIK.ID, PANGKALPINANG — Sebanyak 500 paket sembako dibagikan Anggota DPRD Kota Pangkalpinang, Zufriady untuk masyarakat disekitar rumahnya, Minggu (10/4/2023).
Ia mengatakan kegiatan berbagi itu untuk mengambil pahala di bulan Ramadan 1444 H dengan membagikan sembako gratis kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Alhamdullilah wasyukurillah wanikmatillah. Bisa berbagi untuk masyarakat. Suara Rakyat, Suara Golkar,” ucap Zufriady saat ditemui awak media.
Selain berbagi sembako, Zufriady bersama keluarga juga membagikan uang tunai kepada warga untuk meringankan pengeluaran saat bulan Ramadan.
“Saya bersama keluarga setiap tahun memang rutin berbagi di bulan ramadan ini. Selain sembako kami juga menyisihkan sedikit bantuan uang tunai kepada masyarakat,” ucapnya.
Ia berharap, melalui bantuan sederhana ini dapat membantu masyarakat Kota Pangkalpinang dalam menjalani ibadah puasa ramadan ini.
“Dengan bantuan yang diberikan ini minimal membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan berbuka puasa ini. Semoga menjadi keberkahan untuk kami sekeluarga,” ujarnya.