Scroll untuk baca artikel
    Bangka Belitung

    Merangkap Ibu Sekaligus Bapak, Tidak Menjadi Beban

    ×

    Merangkap Ibu Sekaligus Bapak, Tidak Menjadi Beban

    Sebarkan artikel ini
    IMG 20211009 211251 scaled

    Penulis : Ardam,SP

    Menjalankan hidup berkeluarga usai menikah, terkadang tidak seindah diharapkan. Berbagai faktor penyebab tak jarang sebuah keluarga kandas dimeja persidangan.

    Suci 36 tahun seorang ibu rumah tangga sejak berpisah dengan suaminya 3 tahun lalu, harus merangkap ibu sekaligus bapak terhadap ketiga anaknya. Pendapatan bekerja sebagai honorer menjadi sumber memenuhi kebutuhan keluarga kecilnya.

    Selain income sebagai honorer diterimanya setiap bulan, wanita tamatan salah satu SMA Tahun 2004 di Sungailiat itu, mempunyai usaha kreatif menunjang kebutuhan keluarga.

    Mengapa dirinya tidak merasa terbebani merangkap ibu sekaligus bapak ? Bukankah beban ditanggungnya cukup berat?

    “Sebagai ibu dan bapak dari ketiga anak saya, kunci agar tidak merasa terbebani berdoa kepada Allah SWT kemudian selalu bersyukur,” jawab ibu tiga orang anak itu.

    Kalau tidak merasa ada beban, lantas hal apa paling terberat menurut anda?

    “Hal paling terberat saat anak – anak saya dibilang temannya tidak punya ayah, susah bagi saya menjelaskan kepada anak. Walau pun mereka tau hal itu dan saya pun tidak merasa terkucil menjalani ini semua,” kata Suci sembari menutup cerita hidupnya, Sabtu (9/10/2021) malam di Sungailiat.

    Ikuti berita INTRIK.ID di Google News

    Home
    Hot
    Redaksi
    Cari
    Ke Atas