Scroll untuk baca artikel
Bangka BelitungBangka Barat

Lusuhnya Raut Wajah Para Angler Sungailiat

276
×

Lusuhnya Raut Wajah Para Angler Sungailiat

Sebarkan artikel ini
IMG 20211213 062936 scaled
Caption : Kondisi para angler Sungailiat saat berada di Sungai Kayu Arang Kabupaten Bangka Barat ! Dani, Haris, Ciper, Andri CS

BANGKA BARAT. INTRIK.ID – Sejumlah angler asal Kecamatan Sungailiat, Kabupaten Bangka harus melatih kesabaran. Udang galah ( Macrobrachium rosenbergii ) yang diharapkan tidak ageresif memangsa umpan pancing mereka.

Kondisi tersebut terjadi, Minggu (12/12/2021) kemarin saat para angler Kota Berteman itu melakukan aktivitasnya di Sungai Kayu Arang, Kecamatan Kelapa, Kabupaten Bangka Barat.

Berbagai strategi dilakukan, mulai dari pindah spot mancing hingga manuver lainnya. Tak tanggung – tanggung dua armada diterjunkan guna mencari salah satu penghuni sungai Kayu Arang tersebut.

Pantauan INTRIK.ID raut wajah pun sudah nampak lusuh, kepulan asap rokok tak berhenti keluar dari mulut para angler. Udang galah tidak makan, para angler lebih ageresif, beberapa bungkus kerupuk hingga air minum kemasan menjadi sasaran.

Waktu beranjak siang, strategi dan manuver masing – masing sudah dikeluarkan, akan tetapi udang galah masih tetap dengan pendiriannya tidak ageresif. Seperti tentara kalah perang, para angler Sungailiat akhirnya merapatkan armada, berdiskusi sejenak sambil menyantap bekal yang dibawa.

Usai melakukan diskusi perjuangan dilanjutkan, jurus jitu kembali dikerluarkan. Seperti pepatah mengatakan usaha tidak mengkhianati hasil. Walau pun tidak memuaskan wadah sudah berisi udang galah.

Hari beranjak sore, sayup – sayup terdengar dari salah satu angler lagu gelang sipatu gelang. Dua armada itu pun tarik jangkar menuju pangkalan, sampai jumpa kembali di episode selanjutnya. ( Dani, Haris , Ciper, Andri CS salam joran melengkung)

Baca Juga:  Mobil Sehat PT Timah Sambangi Warga Sungailiat, Tidak Disangka !?
Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas