Scroll untuk baca artikel
Peristiwa

LBH Milenial Mengidikasi Ada Aliran Uang Aon di Beberapa Desa, Dodoy Minta Kejagung Turun Tangan

1343
×

LBH Milenial Mengidikasi Ada Aliran Uang Aon di Beberapa Desa, Dodoy Minta Kejagung Turun Tangan

Sebarkan artikel ini
IMG 20230816 WA0020 1
Foto: Ketua LBH Milenial Bangka Tengah, Dodoy. (Ist)

INTRIK.ID, BANGKA TENGAH – LBH Milenial Bangka Tengah meminta Kejagung Ri untuk mengusut tuntas aliran dana Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) yang diduga hasil korupsi komoditas timah di IUP PT Timah Tbk oleh Thamron alias Aon bersama koleganya.

Ketua LBH Milenial Bangka Tengah, Dairi mengindikasi jika ada aliran dana yang disalurkan ke segelintir orang dekat untuk membeli lahan perkebunan di sekitar Desa Bencah, Bemban Penyak hingga Desa Belimbing.

“Dugaan TPPU dana aliran disalurkan ke segelintir orang dekat untuk membeli lahan perkebunan sawit dengan perkiraan lahan di daerah Bencah, Bemban, Penyak dan di daerah Belimbing,” ucapnya kepada intrik.id, Selasa (20/2/2024).

Pria yang disapa Dodoy ini juga menyebutkan bukan tidak mungkin uang hasil korupsi tersebut dilarikan ke beberapa pihak yang belum terbongkar hingga saat ini.

“Kita berharap Kejagung segera memeriksa kepemilikan tanah, dokumen penjualan tanah yang berstatus HPL, HL dan lainnya karena hal tersebut diduga jadi tindak pidana pencucian uang dari kasus komoditas timah ini,” tutupnya.

Hingga kini Kejagung RI sudah menetapkan beberapa orang tersangka dalam kasus ini mulai dari mantan Direktur PT Timah hingga direktur PT Venus yang ditaksir merugikan negara sebesar Rp 271 triliun.

Baca Juga:  Dua Pabrik Aon Tutup Penyebab Defisit Bangka Tengah
Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas