BANGKA. INTRIK.ID – Telah terjadi peristiwa lakalantas mobil bermuatan Crude Palm Oli ( CPO ) milik PT. Gunung Pelawan Lestari ( PT. GPL ) terbalik, Kejadian Jumat ( 16/4/2021) pagi diruas jalan Yos Sudarso, Kelurahan Mantung, Kecamatan Belinyu.
Supriono selaku humas PT. GPL saat dihubungi INTRIK.ID lewat sambungan telepon, membenarkan CPO tersebut milik perusahaan PT. GPL.
“Benar muatan CPO didalam truk tangki terbalik itu punya PT. GPL, pihak Perusahaan sudah menyerahkan semuanya kepada transportir, artinya pihak transfortir bertanggung jawab atas muatan CPO dari pabrik sampai tujuan. Mengingat pihak transportir sudah kontrak kerja dengan PT. GPL,” jelasnya.
Kapolsek Belinyu Kompol Noval Nanusa Gegoh, SH, S.IK, mengatakan mobil truk tangki mengalami oleng, saat menyerempet pengendara motor hingga terbalik.
“Awalnya saudara DH ( 65 ) mengendarai sepeda motor Honda Beat Warna Putih lis Hijau, Nopol BN 6534 JV, keluar dari simpang Kampung Kapitan menuju ke arah Mantung. dari arah belakang datang RF ( 35 ) mengendarai mobil truk tangki Minyak CPO PT. GPL, melaju ke arah Mantung dan menyerempet sepeda motor DH. Kemudian DH jatuh dilindas truk mengalami luka parah bagian kepala, dilarikan ke puskesmas hingga DH meninggal dunia,” jelasnya.
Akibat kejadian itu, truk tangki mengalami oleng hingga menabrak rumah warga, lanjut Kapolsek Belinyu.
“Mobil truk tersebut kemudian oleng ke kiri menabrak tiang listrik terus menghantam rumah dan sepeda motor suzuki Shogun milik Zukiya. Kejadian hari Jum’at tanggal 16 April 2021 sekira pukul 09.00 wib bertempat di Jalan Yos Sudarso, Kecamatan Belinyu,” tambahnya.
Sementara itu keterangan Sumarna saat berada di lokasi kejadian mendengar suara dentuman.
“Saat saya berada didalam rumah mendengar suara dentuman dari arah jalan. Kemudian saya keluar rumah melihat ada kecelakaan.
saya pun langsung menuju lokasi kecelakaan bersama warga yang lain langsung membawa korban kerumah sakit dan membawa sopir mobil ke polsek Belinyu,” kata Sumarna.