Scroll untuk baca artikel
Bangka TengahNasional

Bupati hingga KNPI Bangka Tengah Ajak Masyarakat Sukseskan G-20

288
×

Bupati hingga KNPI Bangka Tengah Ajak Masyarakat Sukseskan G-20

Sebarkan artikel ini
502291398 1
Foto: net

INTRIK.ID, BANGKA TENGAH — Seluruh elemen di Bangka Tengah mengajak masyarakat untuk mensukseskan acara The Group Twenty atau lebih dikenal dengan sebutan G-20 di Nusa Indah, Bali pada 15-16 November 2022 mendatang.

Hal itu diungkapkan Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman yang turut menyatakan dukungannya terhadap G-20 ini.

“Saya Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman mendukung pemerintah Indonesia dalam Penyelenggaran KTT G-20 2022 di Bali, 15-16 November mendatang,” ucapnya kepada intrik.id, Minggu (13/11/2022).

Ia juga sangat yakin acara G-20 dan kehadiran para kepala negara dari seluruh dunia dapat membawa manfaat besar bagi perekonomian Indonesia.

“Kita doakan, semoga perayaan G-20 ini berlangsung aman, lancar dan membawa perubahan signifikan untuk Indonesia dan dunia,” harap orang nomor satu di Bangja Tengah tersebut.

“Mari sukseskan KTT G-20 2022. Recovery Together Recovery Stronger. Indonesia Maju Indonesia Bangkit,” ajak Algafry.

Ditempat lain, Ketua Komite Pemuda Nasional Indonesia (KNPI) Bangka Tengah Sepriyandi mengatakan, terpilihnya Indonesia menjadi presindensi G-20 tahun 2022 adalah sebuah kebanggaan yang luar biasa untuk pemulihan ekonomi dan bangkit lebih kuat.

“Terpilihnya Indonesia sebagai pemegang Presidensi G20, memiliki nilai strategis  bagi pemulihan ekonomi dan pencapaian Indonesia Maju apabila kita mampu mengkapitalisasi peluang dan tantangan  dengan kemanfaatan optimal bagi kepentingan Indonesia,” ungkapnya kepada intrik.id.

Ia juga mengajak masyarakat untuk mendukung dan mensukseskan acara G-20.

“Dengan mengusung semangat pulih bersama dengan tema Recover Together, Recover Stronger. Saya Yandi selaku ketua KNPI Kabupaten Bangka Tengah mendukung serta mengajak seluruh elemen organisasi masyarakat dan kepemudaan untuk turut serta dalam mensukseskan penyelenggaraan KTT G 20 di Bali. Salam Pemuda,” tutupnya.

Baca Juga:  Hadir di Rapimda KNPI Bangka Tengah, Algafry Ngaku Tak Tahu Siapa Calonnya

Selain Ketua KNPI, Ketua Gerakan Pemuda Peduli Lingkungan dan Warga Kurang Mampu (GPPL-WKM) Riyan Erwinsyah mengatakan, Indonesia patut Bangga karena menjadi Presidensi G-20.

“Lewat G-20 Indonesia kenalkan jati dirinya dan juga kenalkan budaya gotong royong lewat tema Recovery Together Recovery Stronger. Tentu kita patut Bangga,” ucapnya.

“Mari sukseskan G-20 di Nusa Indah, Bali tanggal 15-16 November 2022 dengan menjaga lingkungan dan peduli sosial. Salam Hijau salm GPPL-WKM,” tutup Riyan. (Erwin)

Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas