Scroll untuk baca artikel
Olahraga

263 Pesilat Siap Bersaing di Kejurprov Babel 2023

848
×

263 Pesilat Siap Bersaing di Kejurprov Babel 2023

Sebarkan artikel ini
IMG 20230621 204503 855
Foto: Boy Yandra bersama dengan pengurus IPSI serta tamu lainnya membuka kegiatan Kejurprov Pencak Silat Babel. (Intrik)

INTRIK.ID, BABEL — Sebanyak 263 atlet silat akan beradu kehebatan dalam Kejuaraan Pencak Silat Provinsi Bangka Belitung tahun 2023, Rabu (21/6/2023).

Ajang yang dilaksanakan di Orom Sungailiat itu diikuti oleh 23 kontingen termasuk dalam perguruan hingga sekolahan yang ada di Bangka Belitung.

Ketua Pelaksa, Hairul mengatakan dalam ajang ini dibagi menjadi empat kategori mulai dari dewasa, remaja dan praremaja

“Kita (Kabupaten Bangka) kembali dipercaya sebagai tuan rumah, mungkin karena sinergi kita baik mulai dari KONI hingga pemkab,” ungkalnya.

Ia mengatakan dalam kejuaraan ini bukan hanya diikuti dari pulau Bangka saja namun juga dari Belitung yang sudah mempersiapkan diri untuk pertandingan selama lima hari tersebut.

“Kegiatan ini bertujuan sebagai ajang pemanasan sebelum mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Babel di Bangka Barat nanti,” lanjut Hairul.

Sementara itu, ketua IPSI Babel, Syarli Nopriansyah meminta kepada seluruh ketua kontingen untuk mengatur seluruh anggotanya agar mematuhi peraturan selama bertanding.

“Masing-masing manajer kontingen tolong diatur dengan baik para atletnya. Tidak ada kericuhan maupun keributan dalam arena pertandingan yang diakibatkan faktor luar lingkup pencak silat itu sendiri,” tegasnya.

Tak hanya itu, pihaknya juga memastikan tidak akan mengintervensi wasit atau juri yang akan mengatur jalannya pertandingan nanti.

“Jadi sekali lagi tolong kejadian 2022 lalu tidak akan terulang lagi di 2023 ini. Saya tidak akan mengintervensi keputusan juri,” ucapnya.

Acara ini juga dibuka secara resmi oleh Staf Ahli Bupati Bangka, Boy Yandra. (Red)

 

Baca Juga:  Dukung Prestasi Atlet Panahan, PT Timah Fasilitasi Tempat Latihan
Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas