Cara update Telegram di iPhone sebenarnya sangat mudah dan tidak memakan waktu lama – Caranya juga hanya menggunakan aplikasi App Store saja tanpa tambahan aplikasi lain. Sehingga pengguna iPhone tidak perlu repot untuk menerapkan tutorial HP satu ini.
Telegram merupakan aplikasi perpesanan yang cukup populer dan memiliki banyak pengguna. Sebab aplikasi ini memang menawarkan banyak kegunaan yang bermanfaat untuk berbagai keperluan. Mulai dari mengirim pesan, berbagi foto, video, dokumen, lokasi, dan lainnya.
Baca juga: Begini 2 Cara Hapus File Other di iPhone agar Performa Lebih Lancar
Banyak orang juga lebih menyukai Telegram karena aplikasi ini menawarkan beberapa kelebihan. Misalnya yaitu memungkinkan penggunanya untuk mengirim file berukuran besar hingga 1,5 GB. Kelebihan lainnya yaitu aplikasi ini lebih ringan dan tidak ada biaya maupun iklan.
Cara Update Telegram di iPhone dengan Mudah Melalui App Store
Semua pengguna Telegram perlu melakukan update atau pembaruan untuk aplikasi ini. Apalagi jika versi aplikasi Telegram pada ponsel iPhone memang sudah lama dan juga tua. Jika memang begitu, maka aplikasinya perlu pembaruan secepatnya untuk mendapat versi terbaru.
Cara memperbarui aplikasi ini pada iPhone sendiri cukup mudah dan simpel. Berikut adalah caranya:
Memperbarui Melalui App Store
Cara pertama untuk memperbarui atau update aplikasi perpesanan ini yaitu melalui App Store. Metode pertama ini sangat mudah dan pastinya tidak akan memakan waktu lama.
Berikut ini adalah langkah-langkahnya untuk mengupdate aplikasi ini melalui App Store.
- Pertama bukalah aplikasi App Store yang sudah terpasang pada ponsel iPhone. Cara update Telegram di iPhone selanjutnya klik menu “search” yang berada di paling bawah kanan layar. Kemudian pada kolom pencarian di atas, tuliskan nama aplikasi yaitu Telegram Messenger dan cari.
- Setelah itu, akan muncul pilihan aplikasi Telegram Messenger dan klik aplikasi tersebut. Kemudian akan muncul tampilan dari aplikasi perpesanan ini dan beberapa informasi tentangnya. Klik tombol “Update” berwarna biru yang berada di bawah nama aplikasi ini.
- Setelah klik tombol “Update” maka proses pembaruan aplikasi akan mulai berjalan. Setelah proses pembaruan selesai maka tombol Update sebelumnya akan berubah menjadi tombol “Open”. Untuk melihat Telegram versi terbaru maka bisa klik “Open” maupun membuka aplikasinya seperti biasa.
Cara Update Telegram di iPhone Bersamaan dengan Aplikasi Lainnya
Telegram juga bisa diperbarui bersamaan dengan beberapa aplikasi lainnya pada ponsel. Setiap aplikasi memang perlu update atau pembaruan setiap jangka waktu tertentu. Sebab pengembang dari aplikasi tersebut selalu memberikan versi baru yang lebih bagus dari sebelumnya.
Dengan mengupdate aplikasi maka pengguna bisa mendapatkan beberapa fitur yang baru. Meskipun begitu beberapa orang mungkin malas untuk memperbarui aplikasi maupun mengaktifkan fitur update otomatis. Akibatnya banyak aplikasi ponsel menjadi tidak terupdate, termasuk Telegram.
Pengguna iPhone bisa mencoba untuk memperbarui Telegram bersama dengan aplikasi lainnya. Dengan begitu maka pengguna iPhone tidak perlu ribet mengupdate aplikasi satu per satu. Nah, berikut adalah langkah-langkah untuk memperbarui Telegram dan aplikasi lainnya:
- Langkah pertama yaitu dengan membuka aplikasi App Store pada ponsel iPhone. Setelah App Store terbuka maka akan terlihat ikon menu Account di kanan atas layar.
- Cara update Telegram di iPhone selanjutnya klik logo Account tersebut dan menu account akan terbuka.
- Setelah itu akan terlihat menu “Update All” berisi aplikasi yang bisa diperbarui. Dalam daftar ini akan terdaftar beberapa aplikasi pada iPhone termasuk Telegram yang perlu pembaruan.
- Klik “Update All” untuk memperbarui semua aplikasi tersebut secara bersamaan dan tunggu hingga selesai.
Manfaat Memperbarui Aplikasi Telegram
Memperbarui aplikasi perpesanan ini memiliki banyak manfaat yang menguntungkan. Manfaat pertama yaitu bisa mendapatkan berbagai fitur baru dari versi yang terbaru. Fitur tersebut akan sangat berguna dan mampu meningkatkan pengalaman menggunakan aplikasi ini.
Selain itu memperbarui aplikasi ini juga bisa membuat performanya menjadi lebih baik dan lancar. Selain itu, beberapa masalah yang muncul pada telegram juga bisa menghilang. Dengan begitu tentunya pengguna bisa menggunakan aplikasi ini dengan nyaman dan optimal.
Cara update Telegram di iPhone melalui App Store tentunya sangat simpel dan mudah. Baik itu dengan memperbarui aplikasi Telegram saja maupun bersamaan dengan aplikasi lainnya. Setelah itu, pengguna bisa merasakan berbagai manfaat dari mengupdate aplikasi ini.