Scroll untuk baca artikel
Bangka Tengah

Warga Desa Perlang Gotong Royong Perbaiki Plat Deker

229
×

Warga Desa Perlang Gotong Royong Perbaiki Plat Deker

Sebarkan artikel ini
IMG 20220924 WA0009
Foto: Plat deker di Dusun Sadap Desa Perlang rusak akibat tergerus air. (Ist)

INTRIK.ID, BANGKA TENGAH – Warga Dusun Sadap Desa Perlang memperbaiki plat deker yang rusak akibat tergerus air hujan secara gotong royong, Sabtu (24/9/2022).

Plat deker yang diperbaiki tersebut merupakan akses jalan menuju Objek Wisata Danau Pading Dusun Sadap. Beberapa hari terakhir terjadi hujan lebat menyebabkan debit air sungai meninggi dan mengalir deras hingga menggerus dinding plat deker.

Kades Perlang, Yani Basaroni mengatakan kegiatan itu dilaksanakan masyarakat karena takut akan semakin parah dan memutuskan akses jalan.

“Kita takut semakin parah, makanya kita langsung tanggap dengan memperbaiki sementara platduiker tersebut,” ungkapnya.

Pria yang dipanggil Roni itu mengaku telah melaporkan kerusakan itu ke Dinas PU Bangka Tengah namun akan diperbaiki keesokan harinya.

“Sudah kita hubungi, Dinas PU Bangka tengah katanya besok akan langsung memperbaiki Platduiker tersebut,” ujar Roni.

Dalam perbaikan itu, ia mengaku dilakukan juga bersama Kadus Sadap, para ketua RT, warga Sadap, pengurus Objek Wisata Danau Pading dan karyawan PT Walie Tampas Citratama.

Salah seorang warga Dusun Sadap, Randi mengaku kegiatan itu dilakukan karena rasa cinta terhadap kampung halamannya.

“Tidak bisa dibayangkan kalau hari ini hujan lebat lagi. Kemungkin plat deker yang menghubungkan Objek Wisata Danau Pading ini putus bisa terjadi. Akibatnya, kunjungan wisata menjadi sepi, dan aktifitas sehari-hari wargapun ikut terhambat,” ulasnya.

“Kami cinta dengan kampung halaman kami, makanya kegiatan sosial untuk kepentingan orang banyak seperti ini akan terus kami lakukan. Sebelum pemerintah bertindak, kita duluan harus menjaga semua aset yang terancam rusak oleh bencana alam,” pungkasnya.(Erwin)

Baca Juga:  PT Timah Merah Putihkan Bangka Tengah
Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas