Tak Pernah Disebut, Ketua Koperasi Karunia Alam Tanjung Pura Minta Ketemu Bupati

    Foto: Ketua Koperasi Karunia Alam Tanjung Pura (berdiri) saat meminta Wakil Bupati Bateng, Herry Erfian agar bisa bertemu dengan bupati.(Erwin/INTRIK.ID)

    INTRIK.ID, BANGKA TENGAH – Koperasi Karunia Alam Tanjung Pura, Sungaiselan minta bertemu dan konsolidasi dengan Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman.

    Hal itu diungkapkan Ketua Koperasi Karunia Alam Tanjung Pura, Alamsyah karena pemerintah daerah tidak pernah tahu akan kehadiran koperasinya.

    “Dari tadi yang disebut hanya 2 koperasi Saja di Sungaiselan. Pihak Pemkab (bateng-red) sendiri tidak tau adanya koperasi perikanan lain. Padahal ada 4 koperasi perikanan di Kecamatan Sungaiselan,” ungkapnya saat mengikuti pelatihan pengembangan SDM bagi koperasi perikanan bateng, Rabu (9/3/2022).

    Ia bermaksud ingin melakukan silahturahmi serta memperkenalkan koperasi Alam Karunia milikinya agar di perhatikan oleh pihak pemda dan dinas terkait.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    “Tolong pak wabup agar bisa melakukan konsolidasi dengan kami bersama pak bupati dan dinas perikanan biar kami diperhatikan dan juga diberi bantuan seperti koperasi perikanan lain,” ujar Alamsyah.

    Menanggapi hal tersebut, Erfian mengatakan pihaknya selalu terbuka menerima silahturahmi dari masyarakat tetapi harus sesuai protokoler agar jadwalnya tertata.

    “Saya dan pak bupati pasti siap menerima silahturahmi masyarakat. Cuma tolong dijadwalkan. Saya bagikan nomor hp saya, nanti kita jadwalkan bertemu dengan pak bupati dan dinas lainnya agar lebih mengenal satu dengan yang lainnya,” ujar Erfian yang saat itu hadir.

    Laporan wartawan INTRIK.ID/Erwin

    Space Iklan/0853-1197-2121
    Mungkin Suka Ini juga:
    Gas 3 Kg Langka, Tina dan Putri Terpaksa Harus Pinjam ke Tetangga

    Gas 3 Kg Langka, Tina dan Putri Terpaksa Harus Pinjam ke Tetangga

    Warga Kurau Terima Ratusan Sertifikat Gratis dan Puluhan Rumah Swadaya

    Warga Kurau Terima Ratusan Sertifikat Gratis dan Puluhan Rumah Swadaya

    Polres Bateng Akan Panggil dan Periksa Ac Terkait Tambang di Komplek Pemda

    Polres Bateng Akan Panggil dan Periksa Ac Terkait Tambang di Komplek Pemda

    Pemindahan Meteran Listrik Tak Kunjung Selesai, Kepala PLN Koba Minta Maaf

    Pemindahan Meteran Listrik Tak Kunjung Selesai, Kepala PLN Koba Minta Maaf

    Kades Kecam PLN ULP Koba, Pergeseran KWh Meter Warganya Tak Kunjung Selesai

    Kades Kecam PLN ULP Koba, Pergeseran KWh Meter Warganya Tak Kunjung Selesai

    Kekerasan Seksual Terhadap Anak di Bangka Tengah Naik, Wiwik: Lihat Sisi Positifnya

    Kekerasan Seksual Terhadap Anak di Bangka Tengah Naik, Wiwik: Lihat Sisi Positifnya

      Ikuti kami di Facebook