Scroll untuk baca artikel
Opini

Sukses Karena Mindset

276
×

Sukses Karena Mindset

Sebarkan artikel ini
20230518 115236
Foto: Devia Anglelisiya.

Devia Anglelisiya

Mahasiswa Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Bangka Belitung

Umumnya banyak orang mengatakan bahwa kunci kesuksesan itu punya pengetahuan yang luas dan punya keterampilan (skill). Tetapi, mindset juga merupakan suatu yang bisa mempengaruhi kesuksesan.

Menurut Prof. Carol Susan Dweck, seorang pakar psikolog dari Stanford University dalam bukunya berjudul “Mindset”, bahwa cara berpikir seseorang terbagi menjadi dua, yaitu: cara berpikir tetap (Fixed Mindset) dan cara berpikir berkembang (Growth Mindset).

Kalian pernah nggak sih berpikir bahwa orang yang pintar itu karena dia memang alami terlahir untuk pintar, berbakat, tanpa melakukan usaha apa pun. Jika kalian pernah berpikir seperti itu maka kalian orang yang mempunyai fixed mindset.

Apa itu fixed mindset? Fixed mindset merupakan pola pikir yang tetap, pola pikir yang akan membuat diri kita menjadi malas mencoba sesuatu, melakukan hal-hal baru dan membuat malas untuk mengembangkan diri serta akan membuat kita takut untuk melewati tantangan. Karena kita akan terus berpikir bahwa orang-orang yang genius, yang punya keahlian tertentu itu berasal dari diri orang tersebut, tanpa melakukan usaha apapun dan menjadikan tantangan itu penghalaang yang tidak bisa dilewati. Orang yang memiliki fixed mindset ini cenderung menganggap segala sesuatu yang ada di dalam dirinya bersifat tetap dan tidak dapat diubah. Nah hal ini lah yang membuat diri kita malas sehingga, diri kita tidak akan pernah berkembang bahkan jauh dari kata sukses.

Jika kalian orang yang berpikir bahwa orang-orang bisa pintar dan genuis itu karena mereka memiliki kemauan untuk berkembang, melakukan berbagai cara dan berani mencoba, berarti kalian orang yang punya growth mindset.

Baca Juga:  Kurangnya Kesadaran Masyarakat Babel Membayar Pajak

Growth mindest merupakan pola pikir keterbalikan dari fixed mindset. Growth mindset adalah pola pikir sesorang yang percaya segala sesuatu itu termasuk kesuksesan dapat kita capai jika kita memiliki usaha untuk mencapai hal tersebut. Pola pikir growth mindset ini akan membuat kita lebih memiliki semangat dalam mencoba segala sesuatu walaupun, akan berhadapan dengan tantangan-tantangan untuk mencapai suatu tujuan.

Orang-orang yang memiliki growth mindset akan menjadikan tantangan-tantangan itu sebagai peluang mempelajari hal baru dan menjadikannya pengalaman sebagai bekal dimasa yang akan datang untuk mencapai suatu kesuksesan. Seperti yang dikatakan Carol Dweck

bagaimana kita merespon rintangan dalam sebuah perjalanan. Itulah yang disebut sebagai Growth Mindset. Di bukunya ia juga mengatakan “When you read about an athlete that wins over and over, remind yourself. More than ability, they have character”.

Carol Susan Dweck juga mengatakan bahwa growth mindset itu sangat berpengaruh terhadap kemajuan diri kita karena orang-orang yang memiliki growth mindset akan terus berusaha mencapai tujuannya karena meraka percaya bahwa mereka bisa berkembang dengan tetap berusaha. Di sisi lain, mindset bisa menentukan pilihan dalam menghargai diri, membuat kemajuan atau kemunduran, perkembangan kreativitas kita dan bagaimana menghadapi stereotip orang mengenai diri kita.

Sebaiknya, kita bisa belajar dari pengalaman, tentunya kita akan mengalami kesulitan, penuh dengan tantangan, rasa malas namun akhirnya bisa bangkit dan berkembang. Jika kita merasa kekusahan dalam melakukan sesuatu, selalu mengeluarkan effort besar dalam mendapatkan sesuatu, tetap harus pantang menyerah, pantang membenci, pantang berhenti, terus berproses dan mencari jalan. Ingat, kalau “jalan” terasa berat, berarti hidup kita sedang menanjak menuju arah yang lebih baik. Jadi pintar maupun tidak, punya skill atau tidak itu bukan persoalan. Tetapi persoalannya ada pada pola pikir dalam diri kita masing-masing.

Baca Juga:  Pengaruh AI Bagi Mahasiswa

 

Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas