Mulkan: Surat DPP PDI-P Bukan Rekomendasi Pilkada 2024

    Foto: Mulkan.

    INTRIK.ID, BANGKA — Bakal calon Bupati Bangka, Mulkan menegaskan nama-nama dalam surat DPP PDI-P bukan rekomendasi untuk Pilkada 2024.

    Ia mengatakan surat DPP PDI-P nomor: 6165/ IN/DPP/V/2024 tertanggal 30 Mei 2024 itu merupakan penugasan untuk kepala daerah dan wakil kepala daerah incumbent melakukan konsolidasi terhadap internal partai.

    “Bukan saya menganulir, untuk rekomendasi calon kepala daerah dan wakil kepala daerah belum ada,” kata Mulkan usai rapat konsolidasi di Hotel ST12 Sungailiat, Sabtu (1/6/2024).

    Bupati Bangka periode 2018-2023 itu juga mengatakan bahwa PDI-P belum melakukan survei baik untuk calon internal maupun eksternal.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    “PDIP belum melakukan survei jadi masih berpotensi adanya perubahan nama yang akan direkomendasikan,” tegas Mulkan.

    Senada, Ketua DPC PDI-P Bangka yang juga wakil kepala daerah incumbent, Syahbudin mengatakan, surat tersebut merupakan perintah penugasan untuk DPC dalam rangka menyikapi Pilkada 2024.

    “Masalah calon nanti kita tunggu kepastiannya untuk pendaftaran ke KPU yang dikeluarkan oleh DPP PDI-P, kita tunggu kabar baiknya,” ujarnya.

    Untuk itu, ia menyerahkan sepenuhnya ke DPP-PDI-P terkait siapa-siapa yang nantinya akan direkomendasikan untuk menjadi calon kepala daerah dan wakil kepala daerah.

    Space Iklan/0853-1197-2121
    Mungkin Suka Ini juga:
    Bupati Bangka Tengah Resmi Mundur Sebagai Ketua DPD II Golkar

    Bupati Bangka Tengah Resmi Mundur Sebagai Ketua DPD II Golkar

    Seluruh Dewan dari PKS di Bangka Belitung Rela Potong Gaji dan Tunjangan untuk Korban Banjir Sumatra

    Seluruh Dewan dari PKS di Bangka Belitung Rela Potong Gaji dan Tunjangan untuk Korban Banjir Sumatra

    Kabarnya Sejumlah Pengurus DPD Partai Nasdem Bangka Mengundurkan Diri, Sri Kristin: Sekitar 80 Persen

    Kabarnya Sejumlah Pengurus DPD Partai Nasdem Bangka Mengundurkan Diri, Sri Kristin: Sekitar 80 Persen

    KPU Gelar Rapat Evaluasi Pilkada, Ketua PWI Bangka: Sentral Informasi dan Anggaran Publikasi Mohon Diperhatikan 

    KPU Gelar Rapat Evaluasi Pilkada, Ketua PWI Bangka: Sentral Informasi dan Anggaran Publikasi Mohon Diperhatikan 

    Nelayan Bangka Tengah Kesal dengan Anggota DPR RI ini

    Nelayan Bangka Tengah Kesal dengan Anggota DPR RI ini

    Didongkrak Suara Wong Belinyu, Paslon Betuah Bertengger Posisi Dua Pilkada Ulang Bangka

    Didongkrak Suara Wong Belinyu, Paslon Betuah Bertengger Posisi Dua Pilkada Ulang Bangka

      Ikuti kami di Facebook