Lusje Senang Bisa Bercengkrama dengan Masyarakat Pangkalpinang

    INTRIK.ID, PANGKALPINANG — Dalam rangka menjaga silaturahmi di Hari Raya Idul Adha 1445 H, Penjabat Wali Kota Pangkalpinang Lusje Anneke Tabalujan gelar Operan House di rumah dinasnya, Selasa (18/6/2024).

    Dalam kesempatan itu, ia mengaku senang bisa bercengkrama dan bertemu langsung dengan warga kota Pangkalpinang.

    “Atas nama pemerintah, pribadi dan keluarga saya mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1445 H kepada seluruh ummat muslim yang ada di kota Pangkalpinang. Saya sangat senang bisa dapat bertatap muka langsung dengan masyarakat. Saya menyambut gembira kedatangan masyarakat ke tempat kami, karena dimomen seperti ini bisa bercengkrama dengan masyarakat,” ujar Lusje.

    [irp]

    Space Iklan/0853-1197-2121

    Lusje mengatakan open house ini juga bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi sekaligus memupuk rasa kebersamaan baik di antara unsur pemerintahan dan masyarakat dengan memanfaatkan momentum hari penuh yang suci ini.

    “Semoga dengan adanya open house ini kita dapat mempererat tali silaturahmi, berjabat tangan untuk saling memaafkan. Open house dilakukan guna meningkatkan tali persaudaraan antara pejabat dan pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Pangkalpinang beserta seluruh lapisan masyarakat,” jelasnya.

    [irp]

    Menurut Lusje, kebersamaan merupakan modal yang sangat penting untuk membangun Kota Pangkalpinang.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    “Semoga melalui perayaan dan ibadah kurban saat ini mengajarkan ummat semakin taat kepada Allah SWT. Berkurban dengan penuh keikhlasan dan peduli terhadap sesama,” tukasnya.

    Mungkin Suka Ini juga:
    Stop Bullying ! Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Babel Gelar Edukasi Kriminologi Movement

    Stop Bullying ! Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Babel Gelar Edukasi Kriminologi Movement

    Usai Dilantik, Udin dan Dessy Ingin Pangkalpinang sebagai Kota Cerdas, Inklusif dan Berbudaya

    Usai Dilantik, Udin dan Dessy Ingin Pangkalpinang sebagai Kota Cerdas, Inklusif dan Berbudaya

    Susanti Saparudin Siap Jadikan PKK Sebagai Penggerak Perubahan

    Susanti Saparudin Siap Jadikan PKK Sebagai Penggerak Perubahan

    HUT ke-268, Banjir dan Kawasan Kumuh Masih Jadi PR Pangkalpinang

    HUT ke-268, Banjir dan Kawasan Kumuh Masih Jadi PR Pangkalpinang

    Udin Ikut Upacara HUT Kota Pangkalpinang ke-268

    Udin Ikut Upacara HUT Kota Pangkalpinang ke-268

    Pemkot Pangkalpinang Serahkan Proposal Pembangunan Sekolah Rakyat ke Jakarta

    Pemkot Pangkalpinang Serahkan Proposal Pembangunan Sekolah Rakyat ke Jakarta

      Ikuti kami di Facebook