INTRIK.ID, BANGKA TENGAH — Tim Panahan Bangka Tengah turut mengikuti Kejuaran Provinsi (Kejuprov) Panahan Bangka Belitung di Lapangan Bola PT. Timah Pangkal Pinang, Senin (13/6/2022).
Kejuaraan yang diadakan oleh Persatuhan Panahan Seluruh Indonesia (Perpani) Bangka Belitung diadakan selama 5 hari yang dimulai sejak hari minggu kemarin (12/6/2022).
Ketua Tim Panahan Bangka Tengah, Firmansyah mengatakan pihaknya akan berusaha semaksimal mungkin agar dapat membawa medali saat pulang ke Bangka Tengah.
“Kita tim Bangka Tengah akan berjuang sekuat tenaga untuk membawa medali untuk Bangka Tengah tentunya. Hari ini adalah seksi kualifikasi untuk diambil 8 orang teratas untuk ikut seleksi eleminasi,” ucapnya kepada intrik.id, saat diwawancarai di Lapangan Tanding.
Ia menjelaskan, tim Bangka Tengah membawa 13 atlet termasuk istri wakil bupati bangka tengah, Erlina untuk mengikuti Kategori Compound, Bear Bow, Standar Nasional (30, 40, 50 meter) dan juga Recuve.
“Kami ikuti semua kategori, saya yakin setiap kategori kita lanjut ke tahap eliminasi,” tegas Firman.
Ditempat yang sama, Ketua Pelaksana Rio Wahyudi yang juga Sekertaris Umum Perpani Bangka Belitung mengatakan kejurprov ini diperuntukan untuk kejurnas nantinya dan sekaligus seleksi atlit.
“Jadi kami mengadakan Kejurprov 5 hari dan diikuti seluruh Kabupaten di Bangka Belitung, tapi Tim Belitung tidak mengirim. Ini juga merupakan seleksi langsung untuk kejurnas. Jadi yang lolos disini langsung ikut kejurnas akhir bulan ini tapi masuk tahap seleksi Elimanasi dulu dan hari ini sudah bisa dilihat siapa pemenangnya,” tuturnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Bangka Tengah, Hery Erfian yang ikut menonton sang istri berlomba turut memberikan semangat dan dukungan untuk tim Bangka Tengah.
“Saya yakin kita bisa membuat bangga Bangka Tengah, bawa pulang medali apapun dan tentunya dukungan penuh saya untuk semua atlit Bangka Tengah serta dukungan cinta saya kepada sang istri,” ujarnya sambil memegang tangan istrinya.
Laporan wartawan intrik.id/Erwin