Scroll untuk baca artikel
Bangka Tengah

Idolakan Ustadz Adi Hidayat, Bupati Bateng Minta PD Muhammadiyah Babel Datangkannya

502
×

Idolakan Ustadz Adi Hidayat, Bupati Bateng Minta PD Muhammadiyah Babel Datangkannya

Sebarkan artikel ini
IMG 20230618 WA0002
Foto: Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman saat membuka Musyda Muhammadiyah. (Erwin)

INTRIK.ID, BANGKA TENGAH – Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman mengaku sangat mengidolakan kader Muhammadiyah Ustadz Adi Hidayat.

Ia bahkan meminta Pimpinan Daerah Wilayah Muhammadiyah Bangka Belitung untuk mendatangkannya ke Bangka Tengah agar bisa mendengarkan ceramah Ustadz Adi Hidayat secara langsung.

“Saya setiap hari nonton ceramah beliau, dan beliau adalah salah satu kader Muhamadiyah yang luar biasa, dan memang kader Muhamadiyah semuanya luar biasa,” ujarnya saat membuka Musyawarah Daerah (Musyda) ke-4 Muhammadiyah, Aisyiyah dan Nasyiatul Aisyiyah di SMP Muhamadiyah Koba, Minggu (18/6/2023).

Pada kesempatan itu, Algafry mengatakan, Muhamadiyah mampu membumikan dan memberikan sumbangsih untuk Bangka Tengah.

“Muhamadiyah itu adalah gerakan yang luar biasa yang mampu memberikan pemikiran dan sumbangsih luar biasa dengan gerakan-gerakan yang membangun,” ucapnya kepada intrik.id.

Algafry juga mengatakan, dirinya akan selalu mensupport gerakan Muhamadiyah dan juga semua organisasi yang bergerak untuk kemajuan Bangka Tengah.

“Saya kalau masih jadi bupati saya pasti akan dukung Muhamadiyah dengan pasti dan semua organisasi yang bergerak dalam pembangunan daerah karena Muhamadiyah adalah gerakan yang sangat besar dan tersistematis, ” ujarnya.

Orang nomor satu di Bangka Tengah itu juga mengajak agar Muhamadiyah membuat sebuah gerakan untuk membantu masyarakatnya yang belum bisa membaca dan menulis Alquran dengan baik.

“Kalau teori saja gak akan terwujud mimpi kita, ayo Muhamadiyah membuat pergerakan dengan pasti dan luas untuk menjangkau seluruh masyarakat yang ada,” ajak Algafry.

Ia berharap, setelah musyawarah daerah ini, Muhamadiyah memiliki program yang lebih baik lagi dalam membuat gerakan dan membumikan Muhamadiyah.

“Saya berharap musyda ini berjalan lancar dengan baik, semua keputusan yang ada bisa membuat Muhamadiyah lebih baik dan pastinya musyda ini bisa menjadi awal untuk Muhamadiyah membuat gerakan untuk Bangka Tengah lebih unggul, ” tutupnya.

Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas