Disebut Gubernur Konten, Begini Tanggapan Dedi Mulyadi

    Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi (Instagram)

    INTRIK.ID – Momen menarik terjadi saat rapat dengan Komisi II DPR di Kompleks Parlemen, Senayan Jakarta, 29 April 2025. Gubernur Kalimantan Timur Rudy Mas’ud menyampaikan kelakarnya yang ditujukan pada Gubernur Jabar, Dedi Mulyadi.

    Dalam kesempatan rapat formal tersebut Rudy Mas’ud melontarkan candaan, dengan menyebut Dedi Mulyadi sebagai Gubernur Konten.

    Sontak ucapan Rudy Mas’ud terhadap Gubernur Jabar Dedi Mulyadi tersebut mencuri perhatian banyak pihak, khususnya para anggota DPR dan juga Wakil Menteri Dalam Negeri yang turut mengikuti rapat tersebut.

    “Yang saya hormati Bu Wamendagri, terima kasih banyak Ibu Wamen, dan seluruh gubernur yang hadir,” ujar Rudy mengawali pembicaraannya.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    “Kang Dedi, Gubernur Konten, mantap nih Kang Dedi,” kelakarnya.

    Ia juga menyapa seluruh pejabat eselon I Kemendagri yang hadir, Bupati serta Wali Kota yang hadir via Zoom.

    Menanggapi candaan Gubernur Kalimantan Timur tersebut, Dedi mengatakan bahwa kegiatan kontennya berdampak pada belanja iklan.

    Orang nomor satu di Jawa Barat yang kerap tampil mengenakan ikat kepala tersebut mengklaim bahwa dari konten yang dimilikinya, dapat menurunkan belanja rutin iklan.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    “Alhamdulillah dari konten yang saya miliki itu bisa menurunkan belanja rutin iklan,” aku nya.

    Ia mengklaim dengan kontennya yang viral, dapat menghemat biaya iklan yang biasanya mencapai Rp50 miliar menjadi Rp3 miliar.

    “Biasanya iklan di Pemprov Jabar kerja sama medianya Rp50 miliar, sekarang cukup Rp3 miliar,” jelasnya.

    Diketahui, Gubernur Jabar Dedi Mulyadi dikenal aktif membuat konten terkait aktifitasnya sejak menjadi anggota DPR RI, saat ini akun YouTube nya tercatat telah memiliki 6,79 juta subsriber, sementara akun Instagramnya telah mengantongi 3 juta pengikut.

    Mungkin Suka Ini juga:
    Gas 3 Kg Langka, Tina dan Putri Terpaksa Harus Pinjam ke Tetangga

    Gas 3 Kg Langka, Tina dan Putri Terpaksa Harus Pinjam ke Tetangga

    PT Timah Wujudkan Generasi Emas 2045 Melalui Pemali Boarding School

    PT Timah Wujudkan Generasi Emas 2045 Melalui Pemali Boarding School

    Tim ERG PT Timah Bantu Pemulihan Aceh Tamiang

    Tim ERG PT Timah Bantu Pemulihan Aceh Tamiang

    ERG PT Timah Tiba di Aceh Tamiang

    ERG PT Timah Tiba di Aceh Tamiang

    Datangi Babel, Komisi XI Ingin Pahami Manfaat dan Kontribusi PT Timah untuk Negara dan Masyarakat

    Datangi Babel, Komisi XI Ingin Pahami Manfaat dan Kontribusi PT Timah untuk Negara dan Masyarakat

    Tim ERG PT Timah Tambah Personel Bantu Korban Bencana Banjir Sumatera

    Tim ERG PT Timah Tambah Personel Bantu Korban Bencana Banjir Sumatera

      Ikuti kami di Facebook