INTRIK.ID, BANGKA TENGAH – Polres Bangka Tengah menurunkan 99 personel dalam pengamanan malam Natal tahun 2024. Para anggota polisi itu disebar ke beberapa titik dan dibanti oleh TNI dan Satpol PP.
Hal itu diungkapkan oleh Kapolres Bangka Tengah AKBP. Pradana Aditya di pos pengamanan Nibung, Selasa malam (24/12/ 2024) saat pengecekan kesiapan pengamanan.
“Jadi malam ini kita cek pos pengamanan dan pelayanan dengan menurunkan 99 personil yang dibantu TNI dan satpol pp dalam pengamanan malam Natal, ” ucapnya kepada intrik.id.
Ia menjelaskan, Polres Bangka Tengah telah menyiapkan 3 pos pengaman dan 1 pos pelayanan yang ada di Bangka Tengah.
“Jadi sepanjang jalur besar kami siapkan 3 pos pengaman dan juga 1 pos pelayanan yang mana bisa dipakai untuk istirahat jika ada yang mudik atau dalam perjalanan pulang melepas lelah, ” jelasnya.
“Bisa juga yang mungkin perlu obat-obatan kita juga siapkan di pos-pos kami, ” lanjutnya.
Ia juga menyebutkan, jika ada beberapa titik rawan kecelakaan yang harus ektra berhati-hati karena sering terjadi kecelakaan dan ditambah cuaca yang tidak menentu.
“Jadi ada beberapa titik rawan di simpang katis, jalan Koba namang dan juga potensi jalan licin karena hujan. Jadi terus berhati-hati, ” ujarnya.
Perwira melati dua itu juga menghimbau agar masyarakat selalu menjaga keselamatan dan kesehatan serta menjaga kondusifitas saat perayaan Natal dan tahun baru.
“Jaga kondusifitas, jaga kesehatan dan keselamatan serta selalu berhati-hati. Istirahat jika lelah dalam perjalanan, jangan memaksa dan ingat keluarga anda menunggu dirumah,,” tutupnya.