INTRIK.ID, BANGKA TENGAH — Bupati Bangka Tengah (Bateng), Algafry Rahman serahkan 25 paket sembako kepada masyarakat kurang mampu di Desa Guntung, Jumat (4/2/2022).
Kegiatan itu diserahkan Algafry bersama jajarannya secara simbolis setelah melaksanakan usai sholat Jumat berjamaah di Masjid Nurul Huda.
Dalam sambutannya, Algafry mengatakan bahwa kegiatan rutin ini dilakukan ke setiap desa yang ada di Kabupaten Bateng yang bertujuan mempererat tali silahturahmi antara pemimpin dan masyarakat.
“Alhamdulillah di momen ini kita dipertemukan dalam keadaan sehat dan tentunya kita harus banyak-banyak bersyukur kepada Allah SWT. Mari terus tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kita, agar anak-anak kita kelak terlahir sebagai generasi yang berakhlak mulia dalam syiar Islam,” ungkapnya.
Ia juga berharap agar sinergitas masyarakat dengan pemerintah untuk tetap terus dilakukan. Menurutnya dengan dukungan dari masyarakat, pembangunan secara merata di Bateng akan segera terwujud. Ia juga menghimbau agar masyarakat bisa saling menjaga keamanan di desa-desa agar tercipta kehidupan yang rukun antar sesama.
“Kami akan berusaha memberikan pelayanan masyarakat sebaik mungkin. Melaui doa dan dukungan dari Bapak dan Ibu semuanya, atas izin Allah maka kami pemerintah akan berusaha amanah menjalankan tugas kami nantinya,” harap Algafry.
Laporan Erwin/INTRIK.ID