8 Orang Terpapar Omicron, Pemkab Bateng Gencarkan Vaksin Booster

    Foto: Suasana pemberian vaksin booster di GSG Selawang Segantang.(ist)

    INTRIK.ID, BANGKA TENGAH — Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah gelar vaksinasi Booster dosis 3 bagi pelayanan publik.

    Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman memantau langsung suntik booster di Gedung Serba Guna (GSG) Selawang Segantang, Kamis (3/2/2022).

    Menurutnya vaksin booster ini merupakan langkah pencegahan penyebaran Covid-19 termasuk varian Omicron.

    “Kita divaksin agar tubuh merangsang antibodi untuk belajar dan mengenali virus yang telah dilemahkan tersebut. Hal ini salah satu cara dalam mengindari Covid-19, termasuk varian Omicron,” ungkapnya.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    Ia menjelaskan bahwa vaksinasi sangat berguna karena dapat membentuk antibodi tubuh sehingga bisa lebih kuat saat terserang virus.

    Untuk itu ia menghimbau agar masyarakat turut berperan aktif dalam melawan covid 19 dengan ikut vaksin booster.

    “Sekarang masih dalam lingkup pelayanan publik, nantinya Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah bersama TNI Polri akan memberikan pelayanan vaksinasi booster untuk seluruh masyarakat dan pastinya gratis. Jangan menyia-nyiakan kesempatan ini, ayo vaksin,” ujar Algafry

    Ia menghimbau masyarakat untuk tetap waspada dan patuh terhadap protokol kesehatan terlebih lagi virus Covid-19 varian Omicron sudah mulai masuk wilayah Bangka Belitung.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    “Laporannya sudah 8 orang positif (Omicron-red) di Belitung, kita harapkan di wilayah kita jangan sampai terjadi. Ayo vaksinasi booster karena merupakan salah satu pencegahannya, dan jangan lupa jaga protokol kesehatan tetap dilaksanakan,” tegasnya

    drg. Anas Ma’ruf selaku Kepala Dinas Kesehatan Bangka Tengah mengatakan dalam pelaksanaan vaksin booster ini ada di tiap-tiap puskesmas dan GSG Kabupaten Bangka Tengah.

    “Kita umumkan untuk seluruh wilayah di Bangka Tengah semua gerai pelayanan di Puskesmas dan di GSG melayani booster. Kita targetkan 1500 dosis vaksin,” Jelas Anas.

    Laporan Erwin/INTRIK.ID

    Mungkin Suka Ini juga:
    Gas 3 Kg Langka, Tina dan Putri Terpaksa Harus Pinjam ke Tetangga

    Gas 3 Kg Langka, Tina dan Putri Terpaksa Harus Pinjam ke Tetangga

    Warga Kurau Terima Ratusan Sertifikat Gratis dan Puluhan Rumah Swadaya

    Warga Kurau Terima Ratusan Sertifikat Gratis dan Puluhan Rumah Swadaya

    Polres Bateng Akan Panggil dan Periksa Ac Terkait Tambang di Komplek Pemda

    Polres Bateng Akan Panggil dan Periksa Ac Terkait Tambang di Komplek Pemda

    Pemindahan Meteran Listrik Tak Kunjung Selesai, Kepala PLN Koba Minta Maaf

    Pemindahan Meteran Listrik Tak Kunjung Selesai, Kepala PLN Koba Minta Maaf

    Kades Kecam PLN ULP Koba, Pergeseran KWh Meter Warganya Tak Kunjung Selesai

    Kades Kecam PLN ULP Koba, Pergeseran KWh Meter Warganya Tak Kunjung Selesai

    Kekerasan Seksual Terhadap Anak di Bangka Tengah Naik, Wiwik: Lihat Sisi Positifnya

    Kekerasan Seksual Terhadap Anak di Bangka Tengah Naik, Wiwik: Lihat Sisi Positifnya

      Ikuti kami di Facebook