Scroll untuk baca artikel
Pangkalpinang

Sosialisasi Uji Konsekuensi Informasi Publik yang Dikecualikan, Mie Go: Biar Ga Hoax

160
×

Sosialisasi Uji Konsekuensi Informasi Publik yang Dikecualikan, Mie Go: Biar Ga Hoax

Sebarkan artikel ini
IMG 20230721 092520 364 transcpr

INTRIK.ID, PANGKALPINANG — Pemerintah Kota Pangkalpinang menggelar sosialisasi uji konsekuensi pada informasi publik yang dikecualikan, Jumat (21/7/2023).

Kegiatan yang diikuti seluruh sekretaris di OPD Pemkot Pangkalpinang itu digelar di gedung OR Wali Kota Pangkalpinang.

Sekda Kota Pangkalpinang, Mie Go mengatakan kegiatan ini baru pertama kalinya dilaksanakan oleh Pemkot Pangkalpinang.

“Seingat saya baru kali ini selama karir saya sebagai sekretaris empat kali belum ada sosialisasi ini secara menyeluruh,” ungkapnya.

Dengan adanya kegiatan ini, ia mengatakan para ASN bisa mengetahui informasi yang harus dan tidak boleh disampaikan nanti agar tidak menimbulkan gejolak.

“Ketika informasi yang disampaikan benar dan tidak hoax maka tidak akan menimbulkan gejolak di masyarakat kita,” terang Mie Go.

Komisioner KI Pusat, Syawaludin yang menjadi narasumber kegiatan ini mengatakan ada tiga jenis informasi yang dikecualikan.

“Yang pertama informasi terkait rahasia negara, informasi terkait rahasia bisnis dan yang menyangkut pribadi,” ungkapnya.

Ia mengatakan ada beberapa hal yang harus ditutupi dalam informasi terbuka.

“Seperti informasi terkait pengadaan barang dan jasa adalah informasi terbuka tapi ada beberapa dokumen yang menjadi pengecualian seperti data pribadi atau perusahaan,” terang Syawaludin.

Selain Syawaludin, hadir juga komisioner KI Provinsi Bangka Belitung, Ita Rosita yang menjadi narasumber lainnya.

Baca Juga:  Molen Ajarkan Kepemimpinan ke Mahasiswa
Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas