PT Timah Bantu Biaya Pengobatan Andi

    INTIK.ID, BABEL  — Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat, PT Timah kembali menyalurkan bantuan biaya pengobatan kepada warga di Provinsi Kepulauan Riau untuk meringankan biaya pengobatan.

    Bantuan biaya pengobatan dari PT Timah ini diberikan kepada Ahmad orang tua dari Andi warga Desa Sebele, Kecamatan Belat, Kabupaten Karimun yang saat ini sedang berjuang untuk kesembuhan dari penyakit tumor tulang yang dideritanya.

    Ahmad menceritakan kini buah hatinya sedang menjalani rawat jalan di salah satu rumah sakit di Jakarta untuk menjalani terapi rutin. Tumor tulang yang diderita anaknya sejak lama membuat mereka mulai kesulitan untuk biaya pengobatan.

    “Terima kasih atas bantuan dari PT Timah untuk biaya pengobatan anak saya yang saat ini masih di Jakarta untuk menjalani pengobatan dan terapi. Bantuan ini sangat berarti apalagi dengan kondisi saya saat ini yang bekerja tidak menentu,” katanya.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    Semula, Ia tak menyangka akan mendapatkan bantuan dari PT Timah sehingga dirinya sangat bersyukur atas bantuan ini. Menurutnya, dengan adanya bantuan ini bisa meringankan biaya pengobatan dan biaya hidup anaknya selama di Jakarta.

    “Sudah lima bulan lebih anak saya di Jakarta untuk menjalani pengobatan, biaya yang dikeluarkan juga tidak sedikit. Sekali lagi terima kasih kepada PT Timah yang telah membantu,” ucapnya.

    Departement Head Corporate Communication PT Timah Tbk, Anggi Siahaan mengatakan program bantuan kesehatan merupakan salah satu fokus CSR selain pendidikan, lingkungan, dan pemberdayaan masyarakat.

    PT Timah memiliki berbagai program dalam bidang kesehatan seperti pengobatan kesehatan gratis melalui Mobil Sehat, pencegahan dan penanganan stunting dan edukasi tentang pola hidup sehat.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    “Dengan adanya bantuan biaya pengobatan ini, kami berharap dapat meringankan beban keluarga penerima dan memberi semangat untuk sembuh,” kata Anggi. (*)

    Sumber: PT Timah

    Mungkin Suka Ini juga:
    Lurah dan Camat Apresiasi Respon Cepat Damkar PT Timah Atasi Kebakaran di Sawangan

    Lurah dan Camat Apresiasi Respon Cepat Damkar PT Timah Atasi Kebakaran di Sawangan

    Kelompok Nelayan Penganak Dapat Mesin Tempel hingga Kawat Bubu

    Kelompok Nelayan Penganak Dapat Mesin Tempel hingga Kawat Bubu

    Sepanjang 2025, 1.400 Pohon Sudah Ditanami PT Timah

    Sepanjang 2025, 1.400 Pohon Sudah Ditanami PT Timah

    Didukung PT Timah, 64 Tim Ikut Turnamen Domino Perdata

    Didukung PT Timah, 64 Tim Ikut Turnamen Domino Perdata

    Selama 2025, PT Timah Tbk Salurkan 10.366 Paket Sembako

    Selama 2025, PT Timah Tbk Salurkan 10.366 Paket Sembako

    52 Rumah Ibadah Dibantu PT Timah Selama 2025

    52 Rumah Ibadah Dibantu PT Timah Selama 2025

      Ikuti kami di Facebook