Pendakwah Ustadz Adi Hidayat Bocorkan 3 Amalan Utama Jelang Bulan Ramadhan

    Pendakwah Ustadz Adi Hidayat (YouTube: Adi Hidayat Official)

    INTRIK.ID – Menjelang datangnya bulan Ramadhan 1445 Hijriah, pendakwah Ustadz Adi Hidayat menyampaikan pembahasan tentang beberapa amalan yang penting untuk dapat dilaksanakan oleh umat muslim.

    Video penuturan Ustadz Adi Hidayat terkait beberapa amalan yang utama dilakukan menjelang bulan Ramadhan tersebut diunggah dalam akun TikTok @harisoesanto8.

    Pendakwah Ustadz Adi Hidayat atau yang akrab disapa UAH menjelaskan bahwa amalan utama tersebut sesuai tuntunan Nabi yang disampaikan pada para sahabatnya.

    “Nabi memberikan 3 amalan utama yang dikuatkan oleh beliau kepada para sahabat, sebelum tiba Ramadhan,” ujarnya.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    Menurutnya, shalat adalah amalan pertama yang kiranya lebih ditingkatkan jelang Ramadhan tiba.

    Peningkatan perbaikan shalat tersebut tidak hanya untuk shalat wajib semata, namun juga shalat sunnah.

    “Satu meningkatkan shalat, secara singkatnya berarti bertambah dari yang sekedar fardhu tambah dengan sunnah,” jelasnya.

    Amalan berikutnya ialah membaca, mengkaji dan mengamalkan Al Quran dengan baik, serta beramal sedekah.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    “Dua yang terakhir adalah banyak berinteraksi dengan Al Quran, banyak membaca kemudian mengkaji tilawah, amalan terakhir sedekah, hadistnya dari Ibnu Abbas,” jelas Ustadz Adi Hidayat menuturkan 3 amalan utama jelang Ramadhan.

    Mungkin Suka Ini juga:
    Kembangkan SDM, PT Timah Ciptakan Generasi Emas 2045

    Kembangkan SDM, PT Timah Ciptakan Generasi Emas 2045

    Stop Bullying ! Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Babel Gelar Edukasi Kriminologi Movement

    Stop Bullying ! Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Babel Gelar Edukasi Kriminologi Movement

    Program Duta Kampus Institut Pahlawan 12 dapat Dukungan PT Timah

    Program Duta Kampus Institut Pahlawan 12 dapat Dukungan PT Timah

    Fieldtrip ke Desa Rias, Mahasiswa MIP UBB Teliti Permasalahan Sawah

    Fieldtrip ke Desa Rias, Mahasiswa MIP UBB Teliti Permasalahan Sawah

    PT Timah Dukung Kualitas Guru Malalui Gernas Tastaka

    PT Timah Dukung Kualitas Guru Malalui Gernas Tastaka

    IPK Nyaris Sempurna, Nida Dapat Beasiswa dan Langsung Diterima di RSBT Pangkalpinang

    IPK Nyaris Sempurna, Nida Dapat Beasiswa dan Langsung Diterima di RSBT Pangkalpinang

      Ikuti kami di Facebook