
INTRIK.ID, BANGKA SELATAN – Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan tegaskan tak ada lagi honorer yang bekerja di pemerintahan.
Sekertaris Badan Kepegawaian Daerah Bangka Selatan (BKD Basel), Abunawan mengatakan semua honorer sudah diangkat PPPK PW (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Paruh Waktu).
“Untuk jumlah ASN kita saat ini 5409 orang dimana jumlah PNS 2528 orang, PPPK 1668 orang dan PPPK PW 1213 orang yang sudah dilantik kemarin,” ungkapnya, Selasa (13/1/2026).
Ia mengatakan memang ada honorer yang tidak bisa diangkat sebagai PPPK PW karena tidak masuk dalam database namun dialihkan ke PJLP (Pengadaan Penyedia Jasa Lainnya Perorangan).
“Untuk yang tidak masuk PPPK PW kami alihkan ke PJLP yang berjumlah 284 orang. Jadi tak ada pemecatan apapun untuk honorer Bangka Selatan,” ungkapkan.
Ia juga menegaskan kalau setiap dinas atau OPD tidak diperbolehkan lagi untuk menambah pegawai.
“Kita juga suda memperingati untuk OPD untuk tidak menambah pegawai untuk PJLP. Namun kalau memang ada pembukaan PNS itu beda cerita ya. Tapi kalau PJLP tidak boleh ada lagi, ” tegasnya.