Mengusung Konsep Resto and Bar, Angels Wings Sediakan Minuman Beralkohol

    Foto: Suasana Angles Wings. (Ist)

    INTRIK.ID, BANGKA TENGAH – Setelah berdiri di Lampung, Angels Wings kini akan hadir di Bangka Belitung dalam waktu dekat.

    Restoran dan bar yang berada di Jalan Koba, Pangkalan Baru, Bangka Tengah ini memberikan nuansa hiburan dan jadi pilihan tempat nongkrong anak muda Bangka Belitung.

    Mengusung restoran dan bar, Angels Wings tentu menyediakan minuman beralkohol tipe A.

    Dewan Direksi Angles Wings, Andrea mengatakan pihaknya sudah mengantongi izin dari pemerintah untuk menjual minuman beralkohol tersebut.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    “Karena ada bar pasti ada minuman beralkohol namun kami pastikan tidak akan ada narkoba dan lainnya karena setiap masuk semuanya akan diperiksa sekuriti, ” ungkap Andre.

    Angels Wings Bangka Tengah sendiri adalah outlet ke 6 di Sumatera yang dimana angels Wing sudah ada di Lampung, jambi, riau, pekan baru dan Padang.

    Meskipun begitu, ia mengatakan Angles Wings Bangka Tengah akan berfokus pada restorannya karena diperuntukan untuk masyarakat menengah ke atas yang ingin merasakan pelayanan dan makan dengan nyaman.

    “Jadi kami akan fokus di restoran bukan di bar karena ini memang tempat santai dan nongkrong anak muda atau keluarga yang ingin menikmati pelayanan dan tempat yang sesuai standar restoran, ” lanjutnya.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    Andre mengungkapkan, Angels Wings sampai saat ini belum diresmikan karena terkendala listrik yang hingga sekarang belum masuk, bahkan sudah dua bulan pengajuan pemasangan listrik.

    “Tiangnya sudah ditanam, tapi trafonya sampai sekarang belum juga. Jadi bukan karena perizinan kami belum launching,” tegasnya.

    “Kalau yang di Lampung hanya sedikit miss komunikasi saja. Kalau di Bangka Tengah sudah kita jelaskan secara detail, ” lanjutnya.

    Andre juga menyebutkan, semua talent untuk menghibur nantinya akan menggunakan talen lokal atau 100 local heroes dan akan ada artis besar setiap event besar.

    Andre berharap, dengan adanya Angels Wing Bangka Tengah bisa menambah Pendapatan Asli Daerah dari pemasukan Angels Wings sendiri.

    Mungkin Suka Ini juga:
    Usai Ditetapkan Sebagai Cagar Budaya Nasional, Fakhriansah Minta PT Timah Selesaikan Rehabilitasi MTI Mentok

    Usai Ditetapkan Sebagai Cagar Budaya Nasional, Fakhriansah Minta PT Timah Selesaikan Rehabilitasi MTI Mentok

    Explore Babel 2025 Dibuka, Kebangkitan UMKM dan Pariwisata

    Explore Babel 2025 Dibuka, Kebangkitan UMKM dan Pariwisata

    Maras Outbound: Cara Asik Bangun Tim dan Diri Lewat Alam

    Maras Outbound: Cara Asik Bangun Tim dan Diri Lewat Alam

    Multi Manfaat Objek Wisata BN Zoo Dapat Apresiasi

    Multi Manfaat Objek Wisata BN Zoo Dapat Apresiasi

    Bukit Pinteir Solusi Healing Bertemakan Alam

    Bukit Pinteir Solusi Healing Bertemakan Alam

    Bukit Pao: Tempat Nongkrong di Ketinggian 230 MDPL

    Bukit Pao: Tempat Nongkrong di Ketinggian 230 MDPL

      Ikuti kami di Facebook