Scroll untuk baca artikel
Olahraga

Ketua PBSI Bangka Dua Kali Mundur, Muhammad Ihsan Terpilih Aklamasi

703
×

Ketua PBSI Bangka Dua Kali Mundur, Muhammad Ihsan Terpilih Aklamasi

Sebarkan artikel ini
IMG 20230814 WA0014
Foto: Pimpinan rapat Muskablub PBSI Bangka. (Ist)

INTRIK.ID, BANGKA — Pengurus Kabupaten Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (Pengkab PBSI) Bangka periode 2023-2027 kembali dirombak setelah dua ketua sebelumnya mengundurkan diri.

Ketua pertama pada periode tersebut dipimipin oleh Deni Hasbi. Namun baru beberapa bukan berjalan, Deni langsung mengundurkan diri.

Mundurnya Deni, Julian Saputra kemudian terpilih setelah dilakukan Muskablub pada Maret lalu.

Namun terjadi gejolak dalam kepengurusan yang kemudian berakhir dengan pengajuan surat pengunduran diri Julian Saputra sebagai Ketua Pengkab PBSI Bangka pada 9 Agustus lalu ke Pengprov PBSI Bangka Belitung.

Dimana dalam surat pengunduran diri dengan alasan ia memiliki kegiatan yang banyak.

Terkait hal tersebut Pengprov PBSI Bangka Belitung menunjuk Muhammad Ihsan yang menjabat Ketua Harian Pengkab PBSI Bangka sebagai Plt Ketua Pengkab PBSI Bangka sekaligus ditugaskan menggelar Musyawarah Kabupaten Luar Biasa (Muskablub).

Tak menunggu lama setelah berkoordinasi dengan para pengurus dan pemilik suara Pengkab PBSI Bangka menunjuk Ahmad Riduan sebagai Ketua Pelaksana Muskablub dan didampingi Eddo Richardo sebagai sekretaris. Diputuskan menggelar Muskablub PBSI Bangka di Kafe Dabelyu Sungaliat pada Minggu (13/8/2023).

Dalam Muskablub itu, Muhammad Ihsan terpilih secara aklamasi memimpin PBSI Bangka periode 2023-2027.

“Sesuai Tatib Muskablub, jika dukungan pemilik suara sah sudah mencapai 50 plus 1 maka ketua terpilih secara aklamasi. Dengan demikian setelah disepakati maka secara aklamasi saudara Muhammad Ihsan terpilih sebagai Ketua Pengkab PBSI Bangka periode 2023-2027,” kata Jauhari, Ketua Sidang.

Pada Muskablub tersebut, 6 dari 8 pemilik suara yang merupakan klub dibawah naungan Pengkab PBSI Bangka menyerahkan surat dukungan bagi Muhammad Ikhsan sebagai Ketua Pengkab PBSI Bangka.

Dalam sambutannya Muhammad Ihsan menyampaikan bahwa dirinya akan berupaya agar pengurus PBSI Bangka solid dalam upaya mengembalikan kejayaan Bulutangkis Kabupaten Bangka.

Baca Juga:  Ribuan Wartawan Hadiri Porwanas XIII

“Ayo kita kembalikan era kejayaan bulutangkis Kabupaten Bangkal dimana di bawah tahun 2000 begitu orang bertanding di GOR Orom sudah ciut nyalinya. Begitu juga klub bulutangkis di luar Kota Sungailiat kita dorong dalam pembinaan pebulutangkis sehingga bakat dan talenta bisa terus terpantau,” kata Muhammad Ihsan.

Ihsan menambahkan dirinya bersama tim formatur akan segera menyusun kepengurusan baru dengan sebagian besar adalah pengurus yang lama.

“Dalam waktu paling lama 30 hari dari hari ini, saya bersama tim formatur akan membentuk kepengurusan baru mohon dukungannya,” katanya.

Sementara itu, Dedy Yoga, Kabid Organisasi Pengprov PBSI Bangka Belitung mewakili Ketua PBSI Johan Danil saat membuka Muskablub PBSI Bangka berpesan agar pengurus baru dapat lebih solid. Apalagi saat ini akan menghadapi even Porprov VI Bangka Belitung.

“Jangan sampai masalah kepengurusan berpengaruh terhadap persiapan atlit bulutangkis Bangka menghadapi Porprov,” kata Dedy.

Dalam kesempatan itu juga, Romi Zuliwanda, Wakil Ketua KONI Bangka juga berharap tidak lagi terjadi Muskablub di organisasi PBSI Bangka. Pasalnya dalam waktunya yang tidak lama sudah 2 Ketua Pengkab PBSI Bangka yang mengundurkan diri. Sebelumnya Deni Hasbi mengundurkan diri kemudian terpilih Julian Saputra yang juga mengundurkan diri.

“Jangan sampai 3 kali ada pengunduran diri Ketua Pengkab PBSI Bangka di tahun 2023 ini pesan kami dari KONI Bangka agar pengurus bersatu selesaikan permasalahan dengan tujuan yarg sama yakni kemajuan Bulutangkis dan PBSI Bangka,” kata Romi.(red/*)

 

 

Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas