Scroll untuk baca artikel
Kesehatan

Ketahui 6 Manfaat Tanaman Patah Tulang untuk Kesehatan Tubuh dan Kandungan

624
×

Ketahui 6 Manfaat Tanaman Patah Tulang untuk Kesehatan Tubuh dan Kandungan

Sebarkan artikel ini
Tanaman Patah Tulang

Tanaman patah tulang juga terkenal dengan nama Latin Euphorbia tirucalli – Merupakan salah satu tumbuhan yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Tanaman herbal ini sering digunakan dalam pengobatan tradisional.

Tanaman ini awalnya ditemukan tersebar di wilayah tropis, mulai dari Angola hingga Zanzibar. Namun seiring berjalannya waktu, tanaman ini menyebar ke berbagai negara lainnya, termasuk Indonesia.

Baca juga: Mengenal 4 Manfaat Daun Kacapiring, Obat Herbal yang Jadi Tanaman Hias dan Bisa Atasi Diabetes!

Di Indonesia, tanaman obat herbal sudah tidak asing lagi. Bahkan banyak orang yang menjadikan sebagai tanaman hias baik di dalam ruangan maupun di luar ruangan. Tanaman ini memiliki berbagai manfaat kesehatan.

Termasuk mengatasi asma, mencegah pertumbuhan sel kanker, mengatasi radang sendi, mencegah infeksi, dan manfaat kesehatan lainnya. Manfaat tersebut membuktikan bahwa tanaman ini memiliki peran yang cukup penting dalam pengobatan herbal.

Tanaman Patah Tulang, Berikut Berbagai Manfaatnya

Euphorbia tirucalli termasuk ke dalam golongan tanaman perdu yang batangnya bisa tumbuh dengan ketinggian mencapai 2 hingga 6 meter. Tumbuhan ini memiliki ciri khas berupa cabang yang banyak dengan daun jarang bahkan terlihat sama sekali tidak memiliki daun.

Mereka bisa tumbuh di dataran rendah maupun tinggi hingga 600 mdpl dan menyukai tempat terbuka yang terkena sinar matahari secara langsung. Tanaman ini bisa kita tanam sendiri di rumah sebagai tumbuhan hias tanpa perlu repot merawatnya seperti merawat tanaman hias lainnya.

Sebab tumbuhan ini memang tidak membutuhkan banyak perawatan khusus dan cukup kuat terhadap serangan penyakit tumbuhan maupun hama. Untuk merawatnya cukup dengan menyiramnya ketika tanah sudah benar-benar kering dan meletakkannya di bawah sinar matahari agar bisa berkembang.

Baca Juga:  5 Manfaat Mengonsumsi Buah Duwet, Mampu Mengatasi Diare Hingga Diabetes

Tanaman patah tulang yang unik dan menarik ini ternyata juga memiliki segudang manfaat bagus untuk menunjang kesehatan tubuh manusia. Berikut ini adalah beberapa manfaat dari Euphorbia tirucalli:

1. Mengatasi Asma

Manfaat pertama dari tanaman ini mampu membantu mengatasi asma. Asma merupakan salah satu penyakit yang menyerang sistem pernapasan manusia.

Hal tersebut karena tanaman unik ini memiliki sifat anti inflamasi yang bisa membantu mengatasi penyakit asma. Sebuah studi juga menunjukkan jika tanaman ini mampu mengatasi peradangan yang terjadi karena penyakit bronkitis.

2. Mencegah Pertumbuhan Sel Kanker

Kanker adalah salah satu penyakit berbahaya yang telah menyebabkan banyak kematian penderitanya bahkan hingga jutaan orang di seluruh dunia. Nah, tumbuhan ini juga bisa menjadi bahan untuk pengobatan kanker.

Sehingga bisa membantu pasien melawan kanker dalam tubuhnya. Hal tersebut karena menurut penelitian antioksidan dalam tumbuhan ini bisa melindungi tubuh dari kerusakan sel karena radikal bebas.

3. Tanaman Patah Tulang Bermanfaat Atasi Radang Sendi

Manfaat selanjutnya yaitu mampu mengatasi radang sendi seperti rheumatoid arthritis dan osteoarthritis yang rasanya pasti sangat tidak nyaman. Menurut jurnal Asian Pacific Journal of Tropical Biomedicine, tumbuhan ini bersifat anti radang sendi yang bisa mengurangi rasa sakit di sendi.

Dalam tumbuhan ini juga terdapat kandungan anti inflamasi yang mampu mengatasi rasa nyeri pada persendian karena osteoarthritis maupun osteoporosis.

4. Mencegah Infeksi

Euphorbia tirucalli ternyata juga memiliki manfaat untuk mencegah terjadinya infeksi sekaligus mampu mempercepat proses penyembuhan luka di tubuh. Hal tersebut karena di dalam tanaman ini terdapat sifat antibakteri dan anti inflamasi.

Sehingga mampu mencegah luka infeksi. Sifat antiinflamasinya juga mampu mencegah munculnya berbagai penyakit yang terjadi karena adanya virus maupun bakteri.

Baca Juga:  7 Manfaat Daun Mimba bagi Kesehatan, Bahan Ramuan Tradisional dengan Beragam Khasiat

5. Antimikroba

Ekstrak dari batang tanaman herbal ini terbukti memiliki aktivitas antimikroba yang kuat terhadap beberapa jenis mikroorganisme. Seperti E. coli, P. vulgaris, S. aureus, B. subtilis, A. niger, dan C. albicans.

6. Membersihkan Udara

Manfaat tambahan dari tanaman patah tulang adalah kemampuannya dalam membersihkan udara. Virus dapat dengan mudah menyebar melalui udara, oleh karena itu penting bagi para orang tua untuk menjaga kebersihan udara di rumah.

Tanaman ini terbukti efektif dalam membasmi bakteri dan mengendalikan radiasi, sehingga menjadikannya sebagai penjaga udara yang baik di lingkungan rumah. Selain itu, tanaman ini juga dapat menyerap polutan melalui daunnya dan menghasilkan oksigen murni, memberikan udara yang lebih segar dan bersih di sekitar tempat tinggal.

Herbal ini juga memiliki kemampuan untuk membasmi bakteri dan menyerap karbon dioksida serta melepaskan oksigen. Pada malam hari, tanaman ini mampu mengubah karbon dioksida menjadi oksigen, memberikan manfaat tambahan bagi kualitas udara di dalam ruangan.

Jangan Menggunakan Euphorbia Tirucalli Sebagai Obat Secara Sembarangan

Meskipun tanaman patah tulang memiliki banyak manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh, namun perlu diingat untuk tidak menggunakannya secara sembarangan. Hal ini disebabkan oleh keberadaan getah yang ternyata beracun, yang dapat menyebabkan dampak buruk bagi kesehatan kita.

Misalnya, getah tanaman ini dapat menyebabkan kebutaan sementara jika terkena mata, serta dapat menyebabkan mual jika tertelan. Oleh karena itu, sebelum menggunakan tanaman ini sebagai obat, penting untuk mencari informasi terlebih dahulu melalui internet atau berkonsultasi dengan dokter.

Dengan mencari informasi terlebih dahulu, kita dapat mengetahui cara penggunaan tanaman ini sebagai obat, dosis yang tepat, serta adanya efek samping yang mungkin terjadi setelah penggunaannya. Dengan demikian, risiko mengalami masalah tidak terduga akibat penggunaan tanaman ini sebagai obat dapat kita minimalkan.

Baca Juga:  Kenali Manfaat Jamur Ganoderma, Obat Herbal Penurun Kolesterol dan Kanker

Tanaman patah tulang memiliki beragam manfaat, seperti meredakan asma dan mencegah infeksi. Penting untuk menggunakannya sesuai aturan guna menghindari masalah baru akibat penggunaan yang tidak tepat. Konsultasikan dengan ahli sebelum menggunakan tanaman ini sebagai obat.

Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas