Scroll untuk baca artikel
Tekno dan Otomotif

Inilah 5 Hal Ini Jika Kalian Menggunakan Komputer 24 Jam Penuh

361
×

Inilah 5 Hal Ini Jika Kalian Menggunakan Komputer 24 Jam Penuh

Sebarkan artikel ini
komputer

Hal Jika Menggunakan Komputer 24 Jam Penuh – Pada umumnya, kita mungkin hanya menggunakan komputer selama beberapa jam per hari. PC atau laptop yang dipakai untuk pekerjaan, gaming, hiburan, dan media lain, biasanya hanya menyala dari pagi hingga sore hari. Namun, sistem komputer ternyata dapat dipakai untuk menunjang aktivitas komputasi selama 24 jam penuh setiap hari, tentunya dengan beberapa catatan.

Nah, kalau membutuhkan komputer yang menyala 24 jam penuh setiap hari, ada beberapa hal yang wajib kamu perhatikan supaya mereka bisa digunakan awet dan gak mudah rusak. Disimak, ya!

Baca juga: 4 Tips Investasi Reksa Dana Online di OVO, Ternyata Mudah dan Menguntungkan

1. Arus listrik

Apa kamu yakin selama 24 jam tersebut arus listrik di tempatmu sudah betul-betul stabil? Kalau masih ragu-ragu, ada baiknya kamu menambahkan stabilizer dan jika perlu UPS yang berkualitas baik. Arus listrik tidak stabil sudah menjadi salah satu penyebab yang membuat PC atau baterai laptop cepat rusak.

Penurunan dan kenaikan daya secara tiba-tiba dapat merusak perangkat keras di PC atau laptop yang tersambung dengan listrik. Bahkan, data-data kita di dalam HDD atau SSD yang sedang dibaca pun bisa mengalami korup atau kerusakan. Hal yang paling membuat PC “menderita” tentu saja pemadaman listrik secara tiba-tiba.

2. Kondisi ruangan

Menggunakan komputer 24 jam secara penuh di dalam ruangan ber-AC bisa dikatakan lebih baik karena komputer akan mengisap udara dingin. Namun, tanpa AC pun sebetulnya komputer tetap bisa digunakan dengan baik. Syaratnya adalah kondisi ruangan yang punya sirkulasi udara baik.

Ruangan yang pengap, apalagi penuh dengan asap rokok, hanya akan membuat komputer menjadi lebih panas dari biasanya. Kalau sudah begini, menyalakan PC dan laptop selama 24 jam setiap hari hanya akan merusak komponen di dalamnya. Jadi, sebelum memakai komputer selama 24 jam, ada baiknya memastikan kondisi ruangan yang ideal.

Baca Juga:  5 Cara Mengatasi Laptop Kemasukan Semut, Lakukan Langkah Ini!

3. Pendingin komputer gak boleh sampai bermasalah

Baik pendingin kipas atau pun likuid, kualitas mereka dalam mendinginkan komputer wajib dijaga. Pasalnya, PC dan laptop sangat bergantung pada pendingin untuk menunjang kinerja mereka. Nah, menurut National PC Builder, usia kipas di PC berkualitas bagus sebetulnya relatif lama, yakni 10 tahun atau lebih.

Lantas, bagaimana dengan pendingin likuid? Secara umum, pendingin likuid atau radiator mampu mendinginkan PC lebih baik. Temperatur akan berjalan di angka yang rendah dan ini bagus buat PC. Namun, untuk dipakai selama 24 jam penuh setiap hari tanpa henti, pendingin model kipas masih terbilang lebih awet karena hanya berjalan pada sistem yang simpel.

4. Debu menjadi musuh utama bagi PC dan laptop

Debu dan kotoran yang menempel di komputer masih menjadi musuh utama karena bakal membuat PC atau laptop kepanasan. Dalam kondisi normal, PC atau laptop butuh dibersihkan 6 bulan sekali. Namun, jika terus menyala 24 jam setiap harinya, komputer akan lebih mudah kotor karena ia terus mengisap udara setiap waktu.

Jadwalkan waktu yang rutin untuk membersihkan PC dan laptopmu. Dengan kata lain, kamu bisa mematikan dan membersihkan komputer 3 bulan sekali.

Jika memungkinkan, penggantian pasta termal juga bisa dilakukan sekaligus pada saat PC dibersihkan. Nah, setelah semuanya selesai dengan baik, komputer bisa digunakan lagi sesuai dengan kebutuhan.

5. Faktor PSU sangat menentukan

Catu daya atau PSU menjadi komponen penting di PC yang bertugas memasukkan aliran listrik. Catu daya berkualitas baik akan menghasilkan efisiensi yang lebih tinggi sehingga sanggup memberi daya yang dibutuhkan bagi setiap komponen di PC. Sebaliknya, PSU yang berkualitas buruk tidak mampu menghasilkan efisiensi murni yang baik.

Baca Juga:  Rekomendasi 4 Laptop Terbaik untuk Zoom dengan Webcamnya Juara dan Harga Terjangkau

Nah, kalau menggunakan VGA dan prosesor kelas menengah, sebaiknya gunakan PSU 500W 80 Plus. Jika menggunakan VGA dan prosesor kelas atas, PSU 800–1000W 80 Plus bisa digunakan untuk menyuplai aliran listriknya. Untuk memilihnya, kamu bisa kunjungi www.clearesult.com/80plus/ dan lihat spesifikasi detail PSU 80 Plus yang bakal dibeli.

Bagaimana, nih? Untuk menyalakan PC dan laptop selama 24 jam penuh setiap harinya tentu dibutuhkan beberapa hal dan syarat yang wajib kamu perhatikan.

Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas