INTRIK.ID, BANGKA SELATAN – Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Bangka Selatan menggelar senam kerukunan dalam rangka Hari Amal Bakti Kemenag ke 79, Kamis (19/12/2024).
Senam kerukunan ini diikuti seluruh pegawai Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Bangka Selatan dimana terdapat hadiah hiburan yang diberikan kepada peserta senam tersebut.
“Ini sebagai wadah silaturahim, menjalin kerukunan antar umat beragama,” kata Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bangka Selatan, Jamaludin saat dijumpai disela-sela kegiatan.
Ia mengatakan Hari Amal Bakti diperingati setiap 3 Januari namun pelaksanaannya sebagian dilaksanakan pada akhir tahun 2024.
“Kegiatan ini diikuti oleh forum agama, tokoh agama yang berbeda beda, ada muslim, budha, kristen, dan pemuda,” jelas Jamaludin.
Ia menambahkan kegiatan ini untuk memberi contoh merajut kerukunan dan menjalin silaturahmi antar umat beragama agar selalu hidup berdampingan, damai dan tenteram.
“Semoga dengan kegiatan ini kerukunan umat beragama senantiasa terjalin dengan baik, saling bantu membantu demi membangun negara Indonesia,” pungkas Jamaludin. ( Abi )