Erick Thohir dan Patrick Kluivert Saksikan Duel Dewa United vs Persija Jakarta

    Erick Thohir dan Patrick Kluivert saksikan duel Persija vs Dewa United (Dok: Persija)

    INTRIK.ID – Ketua Umum PSSI  Erick Thohir dan Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert, berkesempatan menyaksikan duel antara Dewa United dengan Persija di Stadion Pakansari, Bogor, 8 Februari 2025.

    Turut hadir bersama Erick Thohir dan Patrick Kluivert para asisten pelatih Timnas Indonesia, di antaranya Alex Pastoor, Denny Landzaat, dan Gerald Vandeburg.

    Dalam foto yang beredar, tampak Erick Thohir begitu akrab bersama Patrick Kluivert saat menyaksikan pertandingan antara Dewa United dan Persija Jakarta.

    Diketahui, sebelumnya pelatih anyar Tim Garuda, Patrick Kluivert. Pernah blusukan tanpa disertai Erick Thohir, menyaksikan pertandingan Persita Tangerang melawan Persik Kediri, 7 Februari 2025 lalu.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    Tidak hanya itu, pelatih pengganti Shin Tae-yong tersebut juga sempat menonton duel antara Persija vs PSBS Biak pada minggu lalu, dalam lanjutan laga Liga 1 2024/2025.

    Saat ini, sang pelatih anyar asal Belanda tersebut tengah mempersiapkan anak asuhnya dalam putarab tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, zona Asia.

    Timnas Indonesia di bawah asuhan Patrick Kluivert dijadwalkan menghadapi Austalia di Sydney pada 20 Maret 2025 mendatang, dan juga Bahrain lima hari berikutnya.

    Space Iklan/0853-1197-2121
    Mungkin Suka Ini juga:
    Pimpin PASI Bangka Tengah, Yani Basaroni Bawa Semangat Baru

    Pimpin PASI Bangka Tengah, Yani Basaroni Bawa Semangat Baru

    96 Rider Siap Ramaikan Push Bike Perdana di Bangka Selatan

    96 Rider Siap Ramaikan Push Bike Perdana di Bangka Selatan

    Dua Kandidat Calon Ketua KONI Bangka Siap Bertarung

    Dua Kandidat Calon Ketua KONI Bangka Siap Bertarung

    Sempat Vakum, Kini Open Turnament Kejuaraan Antar Pelajar ITF Bangka Belitung Kembali Digelar

    Sempat Vakum, Kini Open Turnament Kejuaraan Antar Pelajar ITF Bangka Belitung Kembali Digelar

    PT Timah Sediakan GOR untuk Kejuaraan Wushu Bangka Belitung

    PT Timah Sediakan GOR untuk Kejuaraan Wushu Bangka Belitung

    Berikan Prestasi Ditingkat Nasional hingga Internasional, Syarli Dapat Dukungan IPSI Bangka

    Berikan Prestasi Ditingkat Nasional hingga Internasional, Syarli Dapat Dukungan IPSI Bangka

      Ikuti kami di Facebook