Scroll untuk baca artikel
Bangka

Mengundurkan Diri, Dua Kecamatan Diisi Dua Orang Anggota Panwascam

365
×

Mengundurkan Diri, Dua Kecamatan Diisi Dua Orang Anggota Panwascam

Sebarkan artikel ini
IMG 20221027 150607 719 transcpr
Foto: Ketua Bawaslu Bangka, Corry Ihsan. (Intrik.id)

INTRIK.ID, BANGKA — Badan Pengawas Pemilihan (Bawaslu) Kabupaten Bangka melantik dan pembekalan anggota Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwascam) di Ballroom Hotel Novila Sungailiat, Kamis (27/10/2022).

Namun dalam pelantikan tersebut, Kecamatan Merawang dan Mendo Barat hanya diisi dua orang. Padahal, setiap kecamatan harus diisi oleh tiga orang anggota Panwascam.

Ketua Bawaslu Kabupaten Bangka, Corry Ihsan mengatakan dua orang tersebut mengundurkan diri setelah diumumkan terpilih sebagai anggota panwascam.

“Sudah diumumkan tapi dalam pengumuman kemarin ada yang mengundurkan diri karena ada pekerjaan. Kita tidak bisa menolak karena itu adalah hak,” ungkapnya setelah melantik 22 anggota panwascam lainnya.

Ia mengatakan akan tetap memanggil kedua orang tersebut untuk memastikan pengunduran diri dan menggantikan dengan anggota yang baru.

“Kita akan panggil keduanya untuk klarifikasi dan menggantikan dengan peserta dibawanya untuk mengikuti tahapan wawancara lagi dan kita lantik,” ucap Corry.

Sementara untuk anggota Panwascam yang baru dilantik, ia meminta untuk menjaga marwah Bawaslu dalam melaksanakan pengawasan dalam Pemilu 2024 nanti.

“Hampir seluruh Panwascam yang dilantik ini orang baru, jadi harus dibimbing. Panwascam ini merupakan perpanjangan tangan dari Panwas Kabupaten, jadi jaga marwah,” tegasnya.

Ia juga meminta anggota Panwascam untuk bisa bekerjasama dengan pihak Polsek dan Kecamatan masing-masing dalam hal pengawasan Pemilu nanti.

“Camat dan Polsek ini merupakan mitra kita, Bawaslu tidak bisa bekerja sendiri,” tutup Corry.(red)

Baca Juga:  Bawaslu Bateng Sosialisasikan Peraturan dan Produk Hukum Non-Peraturan
Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas