Scroll untuk baca artikel
Ekonomi/Bisnis

Berkat Pupuk Organik Cair, Produksi Nanas Poktan Air Jelutung Meningkat

444
×

Berkat Pupuk Organik Cair, Produksi Nanas Poktan Air Jelutung Meningkat

Sebarkan artikel ini
654c4a83ae056
Foto: Proses pembuatan pupuk organik cair. (Ist)

INTRIK.ID, BABEL — Produksi nanas Kelompok Tani (Poktan) Air Jelutung, Desa Badau di Pulau Belitung meningkat setelah menggunakan pupuk organik cair.

Ketua Poktan, Suhari mengatakan lahan yang digunakan merupakan bekas tambang sehingga jumlah produksinya kurang maksimal.

Namun setelah mendapatkan ilmu dengan mengikuti pelatihan biocart, cocopeat hingga pembuatan pupuk organik cair oleh Sucofindo dan PT Timah, pihaknya kita bisa mendapatkan hasil memuaskan.

“Hasilnya sudah kelihatan, dan berdampak baik, karena buahnya sudah mulai besar dari sebelum dilakukan pelatihan itu,” kata Suhari.

Menurut Suhari, untuk kondisi tanah setelah diberikan biocart, cocopeat, dan pupuk organik cair membuat tanah semakin subur.

Karena, setelah pelatihan itu mereka terus membuat pupuk cair itu secara mandiri dan terus dilakukan.

“Dampaknya nanas mulai subur dan buah udah banyak yang besar,” ujarnya.

Bahkan, kata Suhari, ada masyarakat yang belajar melakukan pembuatan pupuk cair itu untuk diterapkan di kebun mereka, tentu ini sangat berdampak kepada masyarakat, guna membantu pertanian masyarakat.

“Kami sebagai kelompok tani sanggat terbantu sekali jadi bisa tau cara pembuatan pupuk kandang dan pupuk organik cair,” tandasnya.

Baca Juga:  PUMK PT Timah Perluas Teritorial, Koperasi Menjadi Target
Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas