Scroll untuk baca artikel
Politik

Bawaslu Bateng Gelar Apel Siaga 2024

6924
×

Bawaslu Bateng Gelar Apel Siaga 2024

Sebarkan artikel ini
IMG 20231127 WA0015

INTRIK.ID, BANGKA TENGAH– Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bangka Tengah menggelar Apel Siaga 2024 di alun-alun Kota Koba pada hari senin tanggal (27/11/2023) bersama seluruh Pengawas Kecamatan, Kelurah/Desa se-kabupaten Bangka Tengah.

Apel ini diselenggarakan sebagai persiapan memasuki masa kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 besok (28/11/2023) untuk memininalisir pelanggaran pemilu.

Apel Siaga ini dihadiri oleh seluruh anggota Bawaslu Bangka Tengah, yang dipimpin oleh Marhendra, Ketua Bawaslu Bangka Tengah, TNI, Polri, Para Partai Politik, Insan Pers dan Tokoh Masyarakat.

Marhendra dalam orasinya menekankan pentingnya peran Bawaslu dalam menjaga keberlangsungan demokrasi di daerah karena Bawaslu adalah penegak keadilan pemilu.

“Kita semua harus memastikan bahwa pemilih di Kabupaten Bangka Tengah mempunyai hak pilih yang bebas dan adil. Kami sebagai pengawas pemilihan bertanggung jawab untuk memastikan setiap tahapan pemilu berjalan dengan baik dan tidak ada pelanggaran yang terjadi,” ujar Marhendra.

Selain itu, Marhendra juga mengingatkan anggota Bawaslu untuk tetap bersikap netral dan objektif serta bekerja secara profesional dalam menjalankan tugas pengawasan pemilu. Ia menekankan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam menjaga integritas Pemilu.

“Kita harus menjunjung tinggi prinsip-prinsip demokrasi dan mentaati aturan yang berlaku. Kita harus berpikir global tapi bertindak lokal, agar Pemilu di Bangka Tengah dapat berjalan lancar dan sukses,” tambah Marhendra.

Apel Siaga ini juga menjadi ajang untuk membangkitkan semangat dan kebersamaan seluruh anggota Bawaslu Bangka Tengah dalam menghadapi tantangan dalam pengawasan Pemilu 2024. Marhendra berharap agar anggota Bawaslu terus berkoordinasi dan bekerja sama dalam menjalankan tugasnya.

Dalam acara tersebut, peserta apel juga mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam tentang peran dan fungsi Bawaslu dalam menjaga keberlangsungan demokrasi. Mereka juga diberikan edukasi tentang etika dan kode etik dalam pelaksanaan tugas pengawasan pemilihan.

Baca Juga:  Bawaslu Bateng Ajak LSM hingga Media Awasi Pemilu 2024

Dengan digelarnya Apel Siaga 2024 ini, diharapkan anggota Bawaslu Bangka Tengah dapat menyadari pentingnya peran mereka dalam menciptakan pemilu yang adil dan demokratis di wilayah Kabupaten Bangka Tengah.

“Semoga pengawasan yang dilakukan secara profesional dan transparan dapat menjamin integritas dan keberhasilan Pemilu 2024,” tutupnnya

Home
Hot
Redaksi
Cari
Ke Atas