Anak-anak Ini Diajari Buat Layangan oleh TNI

    Foto: Anggota TNI saat mengajari anak-anak membuat layang-layang.(ist)

    INTRIK.ID – Personil TNI Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 131/Brs Pos Skamto ajarkan keterampilan membuat layangan kepada anak-anak di Kampung Yowong Distrik Arso Barat Kabupaten Keerom, Papua.

    Wadan Satgas RI-PNG Yonif 131/Brs Mayor Inf Achmad Muzani CH mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut untuk menumbuhkan jiwa kreativitas anak setempat sambil bermain di kampung binaannya.

    “Hari libur dan waktu anak-anak bermain, kita (Satgas-red) manfaatkan untuk menumbuhkan jiwa kreatifitas mereka dengan membuat layang-layang sambil bermain,” ucap Wadan Satgas, Senin (9/8/2021).

    “Bukan hanya sisi bermainnya saja, tapi diharapkan juga dapat mengembangkan jiwa kreatif dan bersosialisasi dengan teman dan lingkungannya,” tambahnya.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    Danpos Skamto Lettu Inf Hery Wahyu saputra mengatakan dimasa pertumbuhan anak, belajar sambil bermain dan berkarya sangat baik untuk menumbuhkan sifat mandiri, kreatifitas dan kepedulian terhadap teman dan lingkungan mereka.

    “Selain anak-anak mendapatkan keterampilan, mereka juga akan tumbuh dengan kebahagiaan sehingga muncul jiwa sosial dan kepedulian mereka terhadap lingkungan,” ujarnya.

    Ia berharap dengan adanya kegiatan ini bisa memberikan bekal positif kepada anak-anak setempat sebagai generasi penerus bangsa.

    Sementara salah seorang anak kampung Yowong, Adrianus (9) mengaku senang bisa belajar untuk membuat layang-layang.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    “Saya dan teman-teman sangat senang telah diajarkan cara membuat dan bermain layang-layang oleh bapak TNI,” ujarnya.(*/red)

    Mungkin Suka Ini juga:
    Gas 3 Kg Langka, Tina dan Putri Terpaksa Harus Pinjam ke Tetangga

    Gas 3 Kg Langka, Tina dan Putri Terpaksa Harus Pinjam ke Tetangga

    PT Timah Wujudkan Generasi Emas 2045 Melalui Pemali Boarding School

    PT Timah Wujudkan Generasi Emas 2045 Melalui Pemali Boarding School

    Lurah dan Camat Apresiasi Respon Cepat Damkar PT Timah Atasi Kebakaran di Sawangan

    Lurah dan Camat Apresiasi Respon Cepat Damkar PT Timah Atasi Kebakaran di Sawangan

    Kelompok Nelayan Penganak Dapat Mesin Tempel hingga Kawat Bubu

    Kelompok Nelayan Penganak Dapat Mesin Tempel hingga Kawat Bubu

    Sepanjang 2025, 1.400 Pohon Sudah Ditanami PT Timah

    Sepanjang 2025, 1.400 Pohon Sudah Ditanami PT Timah

    Didukung PT Timah, 64 Tim Ikut Turnamen Domino Perdata

    Didukung PT Timah, 64 Tim Ikut Turnamen Domino Perdata

      Ikuti kami di Facebook