PT Timah Ajak Dua SMP Maknai Sumpah Pemuda

    INTRIK.ID, KARIMUN — Dalam semangat memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025, PT Timah Tbk mengajak para pelajar SMPN 2 Kundur Utara dan SMP N 4 Satu Atap Tebing Kabupaten Karimun untuk memaknai Hari Sumpah Pemuda dengan berbagai kegiatan kreatif.

    Melalui kegiatan kegiatan bertajuk “Sosialisasi dan Edukasi Semangat Pemuda, Pengenalan PT Timah Tbk, Edukasi Anti-Bullying, dan Workshop Kreativitas Macrame”, PT Timah Tbk ingin menanamkan nilai-nilai kepemudaan, menumbuhkan semangat kreatif, serta membangun kesadaran akan pentingnya lingkungan sosial yang sehat dan saling menghargai.

    Kegiatan ini diikuti antusias oleh para pelajar dan guru, berbagai kegiatan seperti games, mengenalkan profil perusahaan, sosialisasi tentang bullying dan program Pemali Boarding School serta mengajak siswa membuat kerajinan macrame.

    Kepala Sekolah SMPN 4 Satu Atap Tebing Kabupaten Karimun Dila Agustini mengapresiasi kehadiran PT Timah Tbk di sekolah mereka untuk berbagai ilmu dan kebahagiaan bersama para pelajar.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    “Terima kasih PT Timah sudah berkunjung dan melihat kami di daerah terpencil. Hari ini kedatangan tamu yang penuh dengan ilmu yang akan berbagi, jadi ambil dan serap ilmunya karena pasti akan bermanfaat. Pahami dan manfaatkan kesempatan ini,” katanya.

    Dirinya juga mendoakan agar PT Timah Tbk tetap eksis sehingga bisa terus berkontribusi untuk mendukung pendidikan masyarakat.

    Senada, Kepala Sekolah SMPN 2 Kundur Utara Nurrifda mengatakan, mereka sangat antusias dengan adanya kegiatan yang dilaksanakan oleh PT Timah Tbk. Apalagi terkait sosialisasi tentang bullying yang rentan terjadi di sekolah.

    “Terima kasih telah memilih sekolah kami untuk melaksanakan kegiatan ini, kami berharap kegiatan ini akan berdampak positif bagi sekolah ini. Sebagaimana kita ketahui bullying ini bisa terjadi di lingkungan sekolah sekarang bagiamana kita bisa meminimalisir hal ini,” ujarnya.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    Dalam kesempatan ini, dirinya juga menyampaikan kepada para pelajar bahwa PT Timah Tbk memiliki program beasiswa pendidikan jenjang SMA melalui Pemali Boarding School yang dilaksanakan di Provinsi Bangka Belitung tapi memberikan peluang bagi anak-anak di Kabupaten Karimun juga.

    PT Timah punya program beasiswa Pemali Boarding School yang memberikan kesempatan bagi pelajar untuk bisa sekolah di Pulau Bangka. Manfaatkan kesempatan ini untuk belajar dan bertanya,” pesannya.

    Kegiatan ini menjadi bagian dari program tanggung jawab sosial (CSR) PT Timah Tbk di bidang pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia (SDM).(*)

    Sumber: PT Timah

    Mungkin Suka Ini juga:
    Kembangkan SDM, PT Timah Ciptakan Generasi Emas 2045

    Kembangkan SDM, PT Timah Ciptakan Generasi Emas 2045

    Stop Bullying ! Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Babel Gelar Edukasi Kriminologi Movement

    Stop Bullying ! Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Babel Gelar Edukasi Kriminologi Movement

    Program Duta Kampus Institut Pahlawan 12 dapat Dukungan PT Timah

    Program Duta Kampus Institut Pahlawan 12 dapat Dukungan PT Timah

    Fieldtrip ke Desa Rias, Mahasiswa MIP UBB Teliti Permasalahan Sawah

    Fieldtrip ke Desa Rias, Mahasiswa MIP UBB Teliti Permasalahan Sawah

    PT Timah Dukung Kualitas Guru Malalui Gernas Tastaka

    PT Timah Dukung Kualitas Guru Malalui Gernas Tastaka

    IPK Nyaris Sempurna, Nida Dapat Beasiswa dan Langsung Diterima di RSBT Pangkalpinang

    IPK Nyaris Sempurna, Nida Dapat Beasiswa dan Langsung Diterima di RSBT Pangkalpinang

      Ikuti kami di Facebook