Empat Calon Tolak Debat Publik

    INTRIK.ID, BANGKA — Debat publik di Pilkada Ulang Kabupaten Bangka 2025 terancam sepi. Pasalnya, empat calon bupati Bangka yakni Fery Insani, Naziarto, Aksan Visyawan dan Andi Kusuma kompak tak akan hadir.

    Hal itu dipastikan keempatnya setelah datang ke KPU Bangka untuk menanyakan keputusan terkait adanya Paslon ke 5 yakni Rato Rusdiyanto-Ramadian, Kamis (6/8/2025).

    “Kami berempat sepakat tidak akan ikut debat karena debat juga ujung-ujungnya akan membuat tidak kondusif,” ungkap Andi Kusuma.

    Ia mengatakan pihaknya memilih cara lain dalam menyampaikan visi dan misi masing-masing calon ke masyarakat dengan cara duduk bersama di ruang-ruang publik.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    “Jadi kita bukan debat tapi lebih menyampaikan visi misi saja. Kita tetap hadir, tapi di kedai kopi, duduk, kemudian pasangan 1, 2, 3, dan 4 menyampaikan visi dan misinya,” tegas Andi.

    Hal itu disetujui oleh ketiga calon bupati Bangka lainnya.

    Fery Insani enggan berkomentar terkait sikap tersebut ada kaitannya dengan penetapan pasangan Rato-Ramadian sebagai peserta pilkada ke lima oleh KPU Bangka atau tidak.

    “Silahkan terjemahan sendiri,” ungkapnya singkat.

    Space Iklan/0853-1197-2121

    KPU Bangka sendiri sudah merencanakan akan melaksanakan debat publik sebanyak dua kali yakni 12 dan 20 Agustus 2025 di Tanjung Pesona, Sungailiat, Bangka.

     

    Mungkin Suka Ini juga:
    Bupati Bangka Tengah Resmi Mundur Sebagai Ketua DPD II Golkar

    Bupati Bangka Tengah Resmi Mundur Sebagai Ketua DPD II Golkar

    Seluruh Dewan dari PKS di Bangka Belitung Rela Potong Gaji dan Tunjangan untuk Korban Banjir Sumatra

    Seluruh Dewan dari PKS di Bangka Belitung Rela Potong Gaji dan Tunjangan untuk Korban Banjir Sumatra

    Kabarnya Sejumlah Pengurus DPD Partai Nasdem Bangka Mengundurkan Diri, Sri Kristin: Sekitar 80 Persen

    Kabarnya Sejumlah Pengurus DPD Partai Nasdem Bangka Mengundurkan Diri, Sri Kristin: Sekitar 80 Persen

    KPU Gelar Rapat Evaluasi Pilkada, Ketua PWI Bangka: Sentral Informasi dan Anggaran Publikasi Mohon Diperhatikan 

    KPU Gelar Rapat Evaluasi Pilkada, Ketua PWI Bangka: Sentral Informasi dan Anggaran Publikasi Mohon Diperhatikan 

    Nelayan Bangka Tengah Kesal dengan Anggota DPR RI ini

    Nelayan Bangka Tengah Kesal dengan Anggota DPR RI ini

    Didongkrak Suara Wong Belinyu, Paslon Betuah Bertengger Posisi Dua Pilkada Ulang Bangka

    Didongkrak Suara Wong Belinyu, Paslon Betuah Bertengger Posisi Dua Pilkada Ulang Bangka

      Ikuti kami di Facebook