Scroll untuk baca artikel
BangkaPolitik

32 Suara Antarkan Adi Putra, Pimpin KNPI Bangka 2023 – 2026

338
×

32 Suara Antarkan Adi Putra, Pimpin KNPI Bangka 2023 – 2026

Sebarkan artikel ini
IMG20230310183605
Caption : Adi Putra ketua terpilih DPD KNPI Bangka Periode 2023 - 2026 saat menerima pataka dari ketua DPD KNPI Provinsi Babel Remil

BANGKA. SUNGAILIAT.INTRIK.ID – Setelah melakukan tahapan dan proses Musyawarah Daerah ( Musda ) XVI DPD KNPI Bangka. Adi Putra terpilih menjadi ketua DPD KNPI Bangka periode 2023 – 2026. Dari 43 punya hak suara, Adi Putra mendapat sebanyak 32 Suara, Bayu Rahendra 8 suara, Abstain 2 suara, tidak hadir 1 suara.Kegiatan Musda XVI DPD KNPI Bangka berlangsung di Hotel ST 12 Sungailiat, Jumat ( 10/3/2023).

Ketua MPI serta ketua demisioner DPD KNPI Bangka periode 2020 – 2023 Ismir Rachmaddinianto mengatakan program yang sudah baik harus dibuat baik.

“Pertama saya ucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak, yang sudah mendukung terlaksananya Musda XVI DPD KNPI Bangka. Kepada ketua terpilih program yang sudah baik harus ditambah lebih baik lagi,” ungkapnya.

Ketua DPD KNPI Provinsi Babel Remil Yanussalalima menyampaikan kepada ketua terpilih , untuk menyusun Struktur kepengurusan orang yang bisa bekerja sama.

“Kepada ketua terpilih susunan kepengurusan yang baik , akomodir kawan – kawan yang baik bisa bekerja sama. Banyak – Banyak kepengurusan usia dibawah 30 Tahun, dalam rangka mengakomodir Undang – Undang kepemudaan untuk senior naikkan di posisi MPI, khusus Sekretaris dan Bendahara beri kewenangan ketua terpilih jangan ada intervensi,” kata Remil.

Menyikapi hal tersebut Adi Putra menyampaikan akan menjalani tugas sebagai mana mestinya.

“Terpilihnya saya menjadi ketua DPD KNPI Bangka Periode 2023 – 2026 tentunya saya tidak jumawa.saya akan siap bekerja sama menjalan program terutama dengan OKP, DPK , konsolidasi dengan DPD KNPI Provinsi, termasuk menjadi mitra Pemerintah Daerah, pihak – pihak terkait,” tutupnya.