Scroll untuk baca artikel
Nasional

Gelar LDO 2022/2023, Evan: ISBA Harus Sering Kumpul

340
×

Gelar LDO 2022/2023, Evan: ISBA Harus Sering Kumpul

Sebarkan artikel ini
20221116 194957
Foto: ist

INTRIK.ID, PALEMBANG — Ikatan Pelajar Mahasiswa Bangka (ISBA) Palembang secara resmi melakukan kegiatan Latihan Dasar Organisasi (LDO) pada 12 – 13 November 2022. Kegiatan LDO ISBA angkatan 2022/2023 diselenggarakan di Dekranasda, Rumah Adat Empat Lawang, Palembang.

Kegiatan latihan dasar organisasi ISBA 2022 terselenggara dengan khidmat dengan beragam rangkaian acara. Mulai dari pemaparan materi, diskusi, pentas seni, outbound, hingga pemilihan bujang miak.

Tak hanya anggota ISBA, kegiatan LDO ini juga dihadiri oleh Kepala Seksi Hubungan Antar Lembaga/Kementerian dan Organisasi, Evan Syamtizard, SE, MM mewakili Kepala Badan Penghubung Benny Helmi yang tidak bisa hadir dikarenakan sedang umrah.

Dalam kata sambutannya, Evan membahas tentang rencana asrama putri yang akan ditempatkan di Plaju karena banyak anggota ISBA kuliah disana.

Untuk itu, ia menyarankan anggota ISBA segera mencari rumah yang dapat dijadikan sebagai asrama putri tersebut sehingga bisa direalisasikan pada awal 2023 nanti.

Ia juga menyarankan agar anggota ISBA dapat meningkatkan kekompakan dan lebih solid.

“Menurut saya, ISBA masih belum terlihat kekompakannya. Basicnya semua orang melihat sesuatu pasti dari penampilan, artinya pandangan saya ketika bertemu anggota ISBA. Di sini saya lihat masih ada yang kurang menghargai kegiatan ini,” ungkapnya.

“Semoga dengan adanya LDO ini membuat anggota ISBA makin kompak, solid, dan saling membantu,” kata Evan.

Tak hanya itu, ia juga menyarankan agar ISBA kedepannya harus lebih sering berkumpul untuk meningkatkan solidaritas dan keakraban.

“Saran saya lebih banyak mengadakan perkumpulan untuk menyatukan visi misi, solidaritas, dan keakraban,” sambung Evan.

Sebagai informasi, pada periode 2020 hingga 2021 kegiatan LDO ISBA digelar secara daring karena dilanda pandemi Covid-19. ISBA akhirnya berhasil melaksanakan kegiatan LDO secara luring pada tahun 2022.(*)