Scroll untuk baca artikel
Bangka Tengah

Hilang Selama Tiga Hari, Edi Ditemukan Lemas di Lampu Merah

151
×

Hilang Selama Tiga Hari, Edi Ditemukan Lemas di Lampu Merah

Sebarkan artikel ini
IMG 20220717 WA0008
Foto: Tim saat menemukan Edi.(Erwin/intrik)

INTRIK.ID, BANGKA TENGAH – Sempat dinyatakan hilang selama tiga hari, Edi Witoko ditemukan dekat lampu merah di Simpang Perlang, Koba, Minggu (17/7/2022).

Pria keterbelakangan mental itu ditemukan 7 Km dari lokasi ia menghilang dalam keadaan lemas oleh tetangganya, Adi saat pulang bekerja sekitar pukul 17.45 WIB.

Saat ditemukan, Edi masih menggunakan pakaian yang sama saat ia dinyatakan hilang.

“Tadi pas saya mau pulang tidak jauh dari lampu merah gak sengaja lihat pak Edi ini dijalan Simpang Perlang. Saya baru inget beliau dikabarkan hilang sudah 3 hari. Langsung saya suruh naik motor dan saya antar kesini (pulang ke rumah-red),” ujar Adi.

Mendapati adiknya ditemukan selamat, Sulaiman mengaku bersyukur. Tak lupa ia juga mengucapkan terimakasih atas bantuan tim gabungan yang sudah membantu mencari Edi selama tiga hari ini.

“Saya selaku keluarga korban sangat berterima kasih kepada tim SAR Gabungan yang telah membantu mencari adik saya hingga ketemu. Mereka sudah habiskan tenaga, waktu dan juga fikirannya tanpa imbalan apapun untuk kami masyarakat. Untuk Basarnas, BPBD Bateng, Polri, TNI, Laskar Sekaban dan pihak lainnya pokoknya banyak terima kasih,” tuturnya.

Pria 41 tahun itu juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah membantu selama proses pencarian adiknya itu.

“Kami juga berterima kasih kepada seluruh masyarakat Sinar Laut dan juga awak media yang juga membantu kami,” ucap Sulaiman.

Sebelumnya, Edi Witoko sempat dikabarkan hilang sejak Kamis (14/7/2022) dan diduga hanyut di perairan sungai Sinar Laut saat buang air besar.(Erwin)