Scroll untuk baca artikel
Bangka Tengah

Dinas Arsip Bangka Tengah Tidak Akan Menambah Koleksi Buku di Perpusda

173
×

Dinas Arsip Bangka Tengah Tidak Akan Menambah Koleksi Buku di Perpusda

Sebarkan artikel ini
IMG 20220203 WA0003
Foto: Koleksi buku di Perpusda Bateng.(Erwin)

INTRIK.ID, BANGKA TENGAH — Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Bangka Tengah tidak akan menambah koleksi bukunya di perpustakaan daerah atau perpusda baik secara fisik maupun digital di tahun 2022 ini.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Kearsipan Bangka Tengah, Irwandi saat ditemui di halaman Perpusda Bateng, Kamis (3/2/2022).

Ia mengatakan alasan tidak adanya penambahan koleksi buku itu disebabkan tidak adanya anggaran dan alokasi dana.

“Kami tidak akan menambah koleksi buku di Perpusda baik secara fisik maupun digital karena anggaran kami yang terbatas. Kami juga tidak mengalokasikan dana untuk menambah koleksi buku diperpusda,” ungkapnya.

Tahun ini pihaknya hanya fokus pada program-program pendukung Bunda Baca yang bertujuan untuk menambah minat baca di Bangka Tengah.

“Kami masih berfokus untuk program yang mendukung agenda Bunda Baca Bangka Tengah ibu Eva. Hal ini lebih efisien untuk menambah minat baca anak-anak di Bangka Tengah,” tegas Irwandi.

 

Laporan : Erwin (INTRIK.ID)